Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Marcus/Kevin Tembus Final Denmark Open 2019 Usai Kalahkan Wakil Taiwan

KOMPAS.com - Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, berhasil lolos ke final Denmark Open 2019.

Marcus/Kevin berhasil melangkah ke partai puncak usai mengalahkan wakil Taiwan, Lu Ching Yao/Yang Po Han, pada semifinal Denmark Open 2019 yang berlangsung di Odense Sportspark, Sabtu (19/10/2019).

Pada pertandingan tersebut, Marcus/Kevin menang dua gim langsung, masing-masing dengan skor 21-16 dan 21-11 dalam waktu sekitar 28 menit.

All Indonnesian Final di nomor ganda putra berpotensi terjadi jika pasangan Indonesia lainnya, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan mampu mengalahkan wakil Jepang, Takeshi Kamura/Keigo Sonoda.

Sampai berita ini ditulis, laga semifinal antara Ahsan/Hendra vs Takeshi/Keigo belum berlangsung.

Laga final Denmark Open 2019 akan berlangsung pada Minggu (20/10/2019) besok.

Jalannya Pertandingan

Mengawali gim pertama, Marcus/Kevin langsung unggul 2-0 saat pukulan pasangan lawan dua kali berturut-turut menyangkut di net.

Marcus/Kevin terus menambah angka menjadi 4-0, sebelum Lu/Yang memperkecil kedudukan menjadi 2-4.

Meski Lu/Yang sempat mendekat pada kedudukan 3-4, Marcus/Kevin dapat menjauh dan memperlebar skor menjadi 7-3.

Keunggulan Marcus/Kevin terus bertahan hingga interval pertama ditutup dalam kedudukan 11-4 dalam waktu kurang dari lima menit.

Selepas istirahat, Lu/Yang sempat berupaya mengejar saat mempersempit skor menjadi 8-12.

Untungnya, Marcus/Kevin dapat kembali menjauh.

Rally panjang mencapai 17 pukulan sempat terjadi saat kedudukan 15-9 yang berakhir dengan poin untuk Marcus/Kevin.

Lu/Yang sempat mendekat pada kedudukan 16-17, sebelum Marcus/Kevin mampu kembali menjauh dan akhirnya berhasil menutup gim pertama dengan skor 21-16 dalam waktu 13 menit.

Memasuki gim kedua, Marcus/Kevin sempat tertinggal 1-2 sebelum keduanya mampu membalikkan kedudukan menjadi 3-2.

Susul-menyusul angka terjadi sampai kedudukan 8-8.

Rally panjang mencapai 11 pukulan sempat terjadi saat kedudukan 9-8 yang berakhir poin untuk Marcus/Kevin.

Interval pertama ditutup dengan keunggulan Marcus/Kevin pada kedudukan 11-8 selama sekitar 11 menit.

Marcus/Kevin makin tak terbendung selepas istirahat.

Pasangan berjuluk "Minions" ini terus menjauh dari kejaran Lu/Yang sampai akhirnya menutup gim kedua dengan skor akhir 21-11.

https://bola.kompas.com/read/2019/10/19/18553668/marcus-kevin-tembus-final-denmark-open-2019-usai-kalahkan-wakil-taiwan

Terkini Lainnya

Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing ASEAN Cup 2024 Vs Vietnam

Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing ASEAN Cup 2024 Vs Vietnam

Timnas Indonesia
Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Internasional
Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Liga Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia pada Piala AFF 2024

Jadwal Timnas Indonesia pada Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Fakta Bojan Hodak Empat Kali Final Beruntun, Peluang Juara di Persib

Fakta Bojan Hodak Empat Kali Final Beruntun, Peluang Juara di Persib

Liga Indonesia
Daftar Skuad Inggris untuk Euro 2024: Tanpa Rashford-Henderson, Ada Maguire

Daftar Skuad Inggris untuk Euro 2024: Tanpa Rashford-Henderson, Ada Maguire

Internasional
Toni Kroos Pensiun, Ruang Ganti Real Madrid Terguncang

Toni Kroos Pensiun, Ruang Ganti Real Madrid Terguncang

Liga Spanyol
Toni Kroos Gantung Sepatu Setelah Piala Eropa 2024

Toni Kroos Gantung Sepatu Setelah Piala Eropa 2024

Internasional
Hasil Lengkap Malaysia Masters 2024: Vito ke Babak Utama, Sabar/Reza Tersingkir

Hasil Lengkap Malaysia Masters 2024: Vito ke Babak Utama, Sabar/Reza Tersingkir

Badminton
Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Liga Inggris
Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Timnas Indonesia
Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Timnas Indonesia
Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke