Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Real Madrid Ingin Datangkan Eriksen pada Musim Dingin 2020

KOMPAS.com - Kontrak Christian Eriksen bersama Tottenham Hotspur akan berakhir pada 30 Juni 2020.

Namun belum ada tanda-tanda gelandang 27 tahun itu bakal memperpanjang kontraknya bersama Tottenham.

Pihak Tottenham pun dikabarkan siap melepas Eriksen pada bursa transfer musim dingin 2020.

Hal itu dilakukan agar mereka tidak kehilangan Eriksen secara gratis.

Dilansir Marca, pemilik Tottenham Hotspur, Daniel Levy, sudah mencari peminat sang gelandang.

Sementara itu, berita yang dihimpun dari AS menyebutkan bahwa Real Madrid menjadi klub yang paling serius untuk mendatangkan Christian Eriksen.

Bahkan, klub berjulukan Los Blancos itu rela menghapus Paul Pogba dan Donny Van de Beek dari daftar buruan guna fokus mengejar Eriksen.

Eriksen sendiri adalah pemain buruan Real Madrid pada musim panas 2019.

Akan tetapi, hingga ditutupnya bursa transfer musim panas 2019, tidak ada kesepakatan antara Real Madrid dan Tottenham untuk Eriksen.

Kini, pihak Tottenham sudah siap melepas pemain timnas Denmark itu.

Tottenham dilaporkan siap menjual Eriksen dengan harga 30 juta euro, atau sekitar Rp 446 miliar.

Nilai itu jauh lebih rendah dibandingkan pada musim panas 2019.

Kala itu, Tottenham mau melepas Eriksen asal ada klub yang berani menebus 80 juta euro (sekitar Rp 1,24 triliun).

Konflik antara agen Eriksen dan Daniel Levy juga membuat sang pemain semakin diberi keleluasaan untuk meninggalkan Tottenham.

Awal musim ini, Eriksen sempat mengatakan bahwa ia ingin mencari tantangan baru.

Bersama Manchester United dan Atletico Madrid, Real Madrid adalah dua klub yang dikaitkan dengan Eriksen pada musim panas 2019. Namun, Eriksen akhirnya memutuskan bertahan. 

https://bola.kompas.com/read/2019/10/11/06300048/real-madrid-ingin-datangkan-eriksen-pada-musim-dingin-2020

Terkini Lainnya

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke