Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Klasemen Liga 1, Kalahkan Persib, Madura United Tembus 2 Besar

KOMPAS.com - Klasemen Liga 1 2019 mengalami perubahan setelah tiga laga digelar pada Sabtu (5/10/2019).

Pada lanjutan pekan ke-22 tersebut, Madura United berhasil mengalahkan tamu mereka, Persib Bandung.

Bertanding di Gelora Bangkalan, malam WIB, laga Madura United vs Persib Bandung berakhir dengan skor 2-1 untuk kemenangan tuan rumah.

Gol kemenangan Laskar Sape Kerrab, julukan Madura United, dicetak oleh gol bunuh diri Nick Kuiper (26') dan titik penalti Beto Goncalves (64').

Sementara itu, gol Persib tercipta lewat tendangan bebas Febri Hariyadi (3').

Dengan hasil ini, Madura United berhasil menembus posisi ke-2 klasemen Liga 1 2019.

Anak asuh Rasiman itu mengumpulkan 38 poin dari 22 laga.

Madura United menyalip PS Tira Persikabo yang dikalahkan Persipura Jayapura 0-3 di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Rabu (5/10/2019).

Adapun Persib Bandung yang tertahan di peringkat ke-11 dengan raihan 24 poin dari 21 pertandingan.

Pada laga sore hari, dua laga berjalan serempak, yaitu Kalteng Putra vs Barito Putera dan Perseru Badak Lampung FC vs Semen Padang.

Laga Kalteng Putra vs Barito Putera di Stadion Tuah Pahoe, Palangkaraya, berakhir imbang 1-1.

Gol tuan rumah dicetak Patrich Wanggai (58'), sedangkan gol Barito Putera tercipta melalui bunuh diri Kevin Gomes (60').

Sementara itu, Semen Padang berhasil mencuri poin penuh kala melawat ke markas Perseru Badak Lampung FC di Stadion Sumpah Pemuda, Bandar Lampung.

Semen Padang menang 1-0 lewat gol tunggal Vanderlei Francisco pada menit ke-88.

Hasil pekan ke-22 Liga 1 2019, Sabtu (5/10/2019):

Perseru Badak Lampung FC 0-1 Semen Padang (Vanderlei Francisco 88').
Kalteng Putra 1-1 Barito Putera (Patrich Wanggai 58', Kevin Gomes (60'-own goal).
Madura United 2-1 Persib Bandung (Nick Kuipers 26'-own goal, Beto Goncalves 64'-penalti, Febri Hariyadi 3').

Klasemen Liga 1 2019, Sabtu (5/10/2019):

https://bola.kompas.com/read/2019/10/05/22150038/klasemen-liga-1-kalahkan-persib-madura-united-tembus-2-besar

Terkini Lainnya

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke