Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kondisi Mendesak, Barcelona Panggil Pemain Tim B Jelang Lawan Sevilla

KOMPAS.com - Barcelona dihadapkan dengan masalah lini pertahanan menjelang pekan kedelapan La Liga - kasta tertinggi Liga Spanyol - musim 2019-2020.

Barcelona akan menjamu Sevilla di Stadion Camp Nou, Minggu (6/10/2019) atau Senin dini hari WIB.

Menjelang pertandingan tersebut, Barcelona terpaksa tidak bisa memainkan empat bek mereka, yakni Samuel Umtiti, Jordi Alba, Junior Firpo, dan Clement Lenglet.

Umtiti, Alba, dan Firpo masih menderita cedera, sedangkan Lenglet terkena akumulasi kartu merah.

Hal ini membuat Barcelona hanya menyisakan tiga bek sayap kanan (Sergi Roberto, Moussa Wague, Nelson Semedo) dan dua bek tengah (Gerard Pique, Jean-Clair Todibo).

Atas kejadian ini, dilansir Sports English, pelatih Barcelona, Ernesto Valverde, memanggil salah satu pemain tim B guna menambal lini pertahanan.

Ronald Araujo, bek tengah berusia 20 tahun yang dipanggil Valverde untuk persiapan laga kontra Sevilla.

Ronald Araujo sendiri didatangkan Barcelona dari klub Liga Uruguay, Club Atletico Boston River, pada Agustus 2018.

Bek berpaspor Uruguay itu telah tampil dalam enam pertandingan bersama Barcelona B pada kompetisi Segunda Division - kasta nomor dua Liga Spanyol - musim 2019-2020.

Kendati namanya masuk list, tetapi Araujo diprediksi hanya akan menjadi pelapis duet Gerard Pique-Todibo di jantung pertahanan Barcelona kontra Sevilla.

Sementara itu, tidak tersedianya pilihan bek sayap kiri membuat Valverde bakal memainkan Nelson Semedo di pos yang sering diisi Jordi Alba atau Junior Firpo tersebut.

Kali terakhir, Blaugrana, julukan Barcelona, juga menempatkan Semedo di bek sayap kiri saat melawan Inter Milan pada matchday kedua Liga Champions 2019-2020.

Pada laga yang digelar di Stadion Camp Nou (3/10/2019), tersebut, Barcelona menang 2-1 berkat brace Luis Suarez.

https://bola.kompas.com/read/2019/10/04/22350098/kondisi-mendesak-barcelona-panggil-pemain-tim-b-jelang-lawan-sevilla

Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Man United Keok, Ten Hag dan Martial Cekcok

Man United Keok, Ten Hag dan Martial Cekcok

Liga Inggris
BERITA FOTO Final Piala Dunia U17 2023: Jerman Juara, Mental Baja Panser Muda

BERITA FOTO Final Piala Dunia U17 2023: Jerman Juara, Mental Baja Panser Muda

Internasional
Jerman Juara Piala Dunia U17 2023, Perancis Kembali Sial di Final

Jerman Juara Piala Dunia U17 2023, Perancis Kembali Sial di Final

Internasional
David da Silva Buru 100 Gol di Liga 1, Beri yang Terbaik untuk Persib

David da Silva Buru 100 Gol di Liga 1, Beri yang Terbaik untuk Persib

Liga Indonesia
Milan Vs Frosinone: Assist Mike Maignan Tepat di Kaki, Sempurna

Milan Vs Frosinone: Assist Mike Maignan Tepat di Kaki, Sempurna

Liga Italia
Hasil Drawing Euro 2024: Italia dan Spanyol Satu Grup

Hasil Drawing Euro 2024: Italia dan Spanyol Satu Grup

Internasional
Piala Dunia U17 2023: Dibuka Sejarah Indonesia, Diakhiri Jerman dengan Histori

Piala Dunia U17 2023: Dibuka Sejarah Indonesia, Diakhiri Jerman dengan Histori

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal di Puncak, MU Kalah, Gol 15 Detik

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal di Puncak, MU Kalah, Gol 15 Detik

Liga Inggris
Daftar Juara Piala Dunia U17 2023: Jerman Terbaru Sambil Ukir Sejarah

Daftar Juara Piala Dunia U17 2023: Jerman Terbaru Sambil Ukir Sejarah

Internasional
Hasil Newcastle Vs Man United 1-0: Gol Bersejarah, Setan Merah Kalah

Hasil Newcastle Vs Man United 1-0: Gol Bersejarah, Setan Merah Kalah

Liga Inggris
Hasil Milan Vs Frosinone: Gol Langka Luka Jovic, Kiper Cetak Assist

Hasil Milan Vs Frosinone: Gol Langka Luka Jovic, Kiper Cetak Assist

Liga Italia
Hasil Arsenal Vs Wolves: Arsenal Berhasil Pertahankan Puncak Klasemen

Hasil Arsenal Vs Wolves: Arsenal Berhasil Pertahankan Puncak Klasemen

Liga Inggris
Jerman Juara Piala Dunia U17 2023: Bangga Ukir Sejarah di Indonesia, Stadion dan Lapangan Bagus

Jerman Juara Piala Dunia U17 2023: Bangga Ukir Sejarah di Indonesia, Stadion dan Lapangan Bagus

Sports
Playoff Liga Esports Nasional Dimulai, 6 Tim Bersaing Menuju Grand Final

Playoff Liga Esports Nasional Dimulai, 6 Tim Bersaing Menuju Grand Final

Sports
Jerman Juara Piala Dunia U17 2023: Pemain Serbu Jumpa Pers, Angkat Kursi, Guyur Pelatih dengan Sampanye

Jerman Juara Piala Dunia U17 2023: Pemain Serbu Jumpa Pers, Angkat Kursi, Guyur Pelatih dengan Sampanye

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke