Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Real Sociedad Vs Atletico Madrid, Meski Kalah, Atleti Tetap Pimpin Klasemen Liga Spanyol

KOMPAS.com - Atletico Madrid masih kokoh di puncak klasemen Liga Spanyol 2019-2020 meskipun baru saja dikalahkan Real Sociedad.

Start sempurna Atletico Madrid di Liga Spanyol ini terputus di tangan Real Sociedad.

Ya, Atletico Madrid harus takluk 0-2 dari Real Sociedad pada lanjutan pekan keempat Liga Spanyol, Sabtu (14/9/2019).

Pada laga yang berlangsung di Stadion Anoeta itu, Atletico bermain di bawah tekanan Real Sociedad.

Mereka hanya memiliki penguasaan bola sebesar 46 persen berbanding 54 persen milik Real Sociedad.

Soal agresivitas pun Los Rojiblancos - julukan Atletico Madrid - masih di bawah tim tuan rumah.

Atletico melepaskan dua tembakan mengarah ke gawang dari tujuh percobaan.

Sementara, Real Sociedad membukukan total delapan tembakan, dengan empat di antaranya tepat sasaran.

Empat shot on target Real Sociedad berbuah dua gol kemenangan yang masing-masing dicetak oleh Martin Odegaard (58'), dan Nacho Monreal (61').

Kekalahan ini tidak menggoyahkan posisi Atletico Madrid di tabel klasemen.

Pasukan Diego Simeone masih kokoh di puncak klasemen Liga Spanyol 2019-2020 dengan 9 poin dari 4 laga.

Adapun tiga poin tambahan yang didapat membuat Real Sociedad sudah mengumpulkan 7 poin dan saat ini berada di posisi keenam.

Akan tetapi, kekalahan itu membuat Atletico Madrid hanya berjarak satu poin dari rival sekotanya yang berada di poisis kedua, Real Madrid.

Real Madrid sendiri baru saja menang 3-2 atas Levante di Santiago Bernabeu.

Dua gol El Real diborong oleh Karim Benzema, sedangkan sisanya dicetak Casemiro.

Adapun gol Levante dibukukan oleh Borja Mayoral dan Gonzalo Melero.

Hasil positif juga diterima Barcelona. Bertanding di Stadion Camp Nou tanpa kehadiran Lionel Messi, Barcelona sukses mengalahkan Valencia dengan skor 5-2.

Lima gol kemenangan Barcelona dicetak oleh Ansu Fati, Frenkie de Jong, Gerard Pique, dan Luis Suarez (2 gol).

Sementara, dua gol tim tamu disumbangkan Kevin Gameriro dan Maxi Gomez.

Hasil Liga Spanyol ini membuat Barcelona naik ke posisi empat besar.

Anak-anak asuhan Ernesto Valverde berada di posisi ke-4 klasemen Liga Spanyol dengan 7 poin, tertinggal dua angka dari Atletico Madrid di posisi pertama.

Hasil Liga Spanyol hingga Sabtu (14/9/2019):

Real Mallorca 0-0 Athletic Bilbao

Real Madrid 3-2 Levante (Karim Benzema 25', 31', Casemiro 40' ; Borja Mayoral 49', Gonzalo Melero 75')

Leganes 0-3 Villarreal (Gerard Moreno 26', 90+3' Jonathan Silva 39'-bd)

Real Sociedad 2-0 Atletico Madrid (Martin Odegaard 58', Naco Monreal 61')

Barcelona 5-2 Valencia (Ansu Fati 2', Frenkie de Jong 7', Gerard Pique 51', Luis Suarez 61', 82' ; Kevin Gameiro 27', Maximiliano Gomez 90+2')

https://bola.kompas.com/read/2019/09/15/05324578/real-sociedad-vs-atletico-madrid-meski-kalah-atleti-tetap-pimpin-klasemen-liga

Terkini Lainnya

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke