Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Dovizioso Harus Segera Lupakan Insiden Silverstone

KOMPAS.com – Andrea Dovisiozo harus segera melupakan kegagalan di Sirkuit Silverstone tanpa memperoleh poin satu pun.

Dilansir dari Tuttomotoriweb,  Kamis (5/9/2019), pebalap asal Italia tersebut mencoba untuk mengembalikan kondisinya seperti semula jelang MotoGP San Marino 2019.

Pada sesi tes resmi MotoGP 2019 yang digelar di Sirkuit Misano, San Marino lalu, Andrea Dovizioso juga sempat melewatkan satu sesi.

Kendati demikian, pada akhirnya, dia mampu menutup sesi tersebut dengan berada di urutan ke-17 dengan mencatatkan kombinasi waktu putaran tercepat, yakni 1 menit 33,499 detik.

Setelah melakoni dua hari tes resmi MotoGP 2019 lalu, Dovizioso kini mengaku kondisinya semakin baik.

"Saya belum sepenuhnya puas dengan kecepatan kami, tetapi penting untuk bisa mengikuti tes ini, kami berhasil," kata Dovizioso dikutip dari Tuttomotoriweb.

"Sekarang kami akan mempersiapkan diri dengan baik untuk siap menghadapi seri balap selanjutnya," kata pebalap berusia 33 tahun itu.

Dovizioso harus rela meraih hasil buruk pada seri balap ke-12 MotoGP 2019 yang digelar di Sirkuit Silverstone, Inggris.

Pebalap asal Italia itu harus menepi dari lintasan balap Silverstone seusai terlibat tabrakan dengan pebalap muda dari tim Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo.

Dia mengalami kecelakaan yang cukup parah di tikungan satu saat balapan MotoGP Inggris 2019 baru memasuki putaran pertama.

Bahkan, Dovizioso dilarikan ke rumah sakit.

Beruntung, kecelakaan fatal tersebut tidak memengaruhi kondisinya secara menyeluruh dan Dovi masih dapat mengikuti babak kualifikasi San Marino.

Dia berhasil menyiasati rasa sakitnya saat berada di atas motor Ducati Desmosedici GP19 meskipun ada beberapa bagian tubuhnya yang masih memar.

Meski sedikit memar, kondisinya pasca-kecelakaan kian membaik, jika tidak ada halangan, diprediksi dia akan segera membalap.

Dengan mengalami kejadian nahas tersebut, Andrea Dovizioso gagal merapatkan jaraknya dengan Marc Marquez (Repsol Honda) yang berada di puncak klasemen sementara.

Saat ini dia masih tertahan di peringkat kedua klasemen pembalap MotoGP dengan tertinggal 78 poin dari Marc Marquez yang telah mengemas 250 poin.

Sementara itu, seri MotoGP San Marino 2019 dijadwalkan akan berlangsung pada 13-15 September mendatang. (Agung Kurniawan)

https://bola.kompas.com/read/2019/09/06/23100038/dovizioso-harus-segera-lupakan-insiden-silverstone

Terkini Lainnya

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke