Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jadi Pencetak Gol Termuda Barcelona, Ini Kata Ansu Fati

KOMPAS.com - Ansu Fati kembali mendapat kepercayaan tampil dalam ajang La Liga setelah menjalani debut saat Barcelona menjamu Real Betis di Camp Nou pada 25 Agustus 2019.

Terbaru, Ansu Fati tampil saat Barcelona melawat ke kandang Osasuna, Stadion El Sadar, Sabtu (31/8/2019) malam WIB. Dia masuk pada menit ke-46 menggantikan Nelson Semedo.

Hanya berselang 5 menit, Ansu Fati mampu membangkitkan semangat rekan seniornya melalui gol untuk menyamai kedudukan menjadi 1-1.

Carles Perez, pemain muda lain milik Blaugrana, memberikan umpan matang kepada Fati dari sisi kanan Barcelona.

Ansu Fati yang memiliki penempatan bagus saat itu tak ragu menanduknya ke arah sisi kiri gawang lawan dan papan skor berubah.

Jika ditotal waktu yang diperlukan untuk mencetak gol bagi Barcelona, Fati hanya membutuhkan waktu sekitar 56 menit waktu normal.

44 menit melawan Osasuna dan 12 menit lainnya saat melawan Real Betis.

Alhasil, dia mencetak sejarah. Ansu Fati menjadi pemain termuda yang mencetak gol dalam kompetisi kasta tertinggi Liga Spanyol.

"Merupakan sebuah kehormatan menjadi pemain termuda yang menjadi pencetak gol La Liga untuk FC Barcelona," ujar Fati dalam laman football-espana.

"Saya harap saya bisa menciptakan banyak gol lagi dengan kostum ini pada kemudian hari. Setiap peluang yang saya dapatkan musim ini saya akan ambil," tambahnya.

Dalam debutnya berseragam Barcelona pada pekan lalu, dia menjadi yang termuda kedua dalam sejarah Blaugrana setelah Vicente Martinez.

Martinez tampil perdana bareng tim utama Barca ketika berusia 16 tahun dan 278 hari pada musim 1941-42.

Sedangkan Fati 18 hari lebih tua dari Martinez.

Fati diperkirakan akan tetap masuk tim pertama selama musim ini, menjadi pelapis Lionel Messi, Antoine Griesmann, Luis Suarez dan Ousmane Dembele.

Seperti diketahui, Messi, Suarez, dan Dembele saat ini masih menjalani pemulihan akibat cedera.

https://bola.kompas.com/read/2019/09/01/17030098/jadi-pencetak-gol-termuda-barcelona-ini-kata-ansu-fati

Terkini Lainnya

Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Liga Italia
Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Timnas Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Liga Inggris
Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si 'Bodyguard' Zidane

Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si "Bodyguard" Zidane

Liga Italia
Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Internasional
Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Liga Italia
Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Bundesliga
Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Liga Indonesia
PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Liga Lain
Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Liga Spanyol
Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke