Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tiga Pemain Persib Lakoni Latihan Perdana

Tiga pemain baru tersebut adalah Nick Kuipers, Kevin van Kippersluis, dan Omid Nazari.

Ketiganya terlihat sangat antusias dalam mengikuti seluruh sesi latihan perdana mereka pagi itu, termasuk pada saat sesi game internal 11 lawan 11.

Pelatih Persib Robert Alberts pun mengaku senang dengan penampilan trio asing anyar Maung Bandung tersebut.

“Saya senang mereka sudah mulai berlatih pagi ini. Mereka menunjukkan kualitasnya masing-masing. Kita berharap adaptasi mereka berjalan baik di tim ini,” ujar Robert.

Akan tetapi, tak ada wajah Febri Hariyadi di sana. Ia harus memenuhi panggilan Tim Nasional Indonesia yang sedang mempersiapkan diri menatap Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Begitu juga dengan Beckham Putra Nugraha.

Beckham masih harus beristirahat seusai bertualang bersama Timnas U-18 di ajang AFF Cup di Vietnam.

Sebelumnya, Komisaris PT PBB, Kuswara S. Taryono, menyatakan kehadiran ketiga pemain tersebut merupakan bentuk dukungan dari manajemen kepada tim pelatih dalam menatap putaran kedua Liga 1 2019.

“Ini salah satu bentuk tindak lanjut rekomendasi dari pelatih untuk melakukan pergantian tiga pemain asing. Tiga pemain yakni Nick, Kevin, dan Omid,” ungkap Kuswara dalam sambutannya.

“Kami dari manajemen memberikan kepercayaan penuh kepada jajaran pelatih agar Persib ini bisa bermain lebih maksimal,” tambahnya.

Lebih lanjut, ia pun berharap, para pemain anyar tersebut mampu mendongkrak prestasi Maung Bandung di putaran kedua Liga 1 2019.

“Mudah-mudahan performa Persib di putaran kedua nanti bisa meraih prestasi yang kita harapkan. Ini sebuah bentuk nyata dari manajemen, kita berusaha untuk memberikan yang terbaik bagi Persib,” tutur Kuswara.

Persib memang kesulitan bersaing pada Liga 1 2019. Terbaru, Persib menelan kekalahan dari PSM Makassar dengan skor 1-3 pada Minggu (18/8/2019).

Rentetan hasil buruk tersebut membuat Persib terlempar dari jalur persaingan gelar juara.

Saat ini, Persib berada di peringkat ke-11 dengan merangkum 15 poin. Mereka baru bisa meraih 3 kemenangan dari 15 laga.

Sisanya, Persib sama-sama mengoleksi enam kekalahan dan enam hasil imbang.

https://bola.kompas.com/read/2019/08/21/14300028/tiga-pemain-persib-lakoni-latihan-perdana

Terkini Lainnya

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Liga Italia
Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke