Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

PSM Makassar Vs Persija Jakarta, Darije Harapkan Dukungan Suporter

Pelatih PSM Makassar, Darije Kalezic, berharap tuah tuan rumah bisa dimanfaatkan PSM untuk menjadi juara. 

Darije berharap dengan kehadiran ribuan suporter PSM di stadion, pemainnya mampu termotivasi untuk mencetak gol dan membalikkan keadaan di lapangan. 

"Kami siap untuk besok dan saya kira dengan bantuan fans yang luar biasa, kami bisa melakukannya," ujarnya saat konferensi pers, Senin (5/8/2019).

Menurut Darije, suporter PSM Makassar merupakan salah satu fans yang damai di Indonesia.

Ia juga menepis adanya fans yang melakukan tindakan anarkistis saat Persija hadir Minggu (28/8/2019) lalu yang pada akhirnya membuat pertandingan menjadi ditunda. 

Apalagi pada saat itu polisi yang melakukan pengamanan menggaransi pertandingan antara PSM versus Persija sangat aman dilakukan. 

"Jadi, saya tidak tahu siapa yang membuat laporan bahwa tidak aman di sini sepuluh hari yang lalu. Sebab, Match Commissioner di sini juga sama sekali tidak ada," kata pelatih asal Bosnia ini. 

"Jadi, jangan bilang bahwa suporter kami memberikan rasa tidak aman," katanya. 

Darije mengatakan, kefanatikan suporter PSM Makassar tidak membuat mereka melakukan tindakan berbahaya setiap kali pertandingan berlangsung. 

"Karena fans kami adalah salah satu fans terbaik di Indonesia. Fans kami memang betul fanatik dan mereka selalu support tim kami di mana saja. Ini tidak ada hubungannya dengan masalah-masalah," katanya. 

https://bola.kompas.com/read/2019/08/06/09200058/psm-makassar-vs-persija-jakarta-darije-harapkan-dukungan-suporter

Terkini Lainnya

Jadwal Liga Inggris: Lawatan Liverpool dan Partai Sulit Man City

Jadwal Liga Inggris: Lawatan Liverpool dan Partai Sulit Man City

Liga Inggris
Bintang Como Patrick Cutrone Cerita Peran Mendiang Ayah dan Kebanggaan Promosi Sebagai Putra Daerah

Bintang Como Patrick Cutrone Cerita Peran Mendiang Ayah dan Kebanggaan Promosi Sebagai Putra Daerah

Liga Italia
Thailand Open 2024: Gregoria dkk Antisipasi Faktor Angin Saat Bertanding

Thailand Open 2024: Gregoria dkk Antisipasi Faktor Angin Saat Bertanding

Badminton
Harapan Pemain Persib soal VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024

Harapan Pemain Persib soal VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Thailand Open 2024, Ester dan Komang Bawa Spirit Piala Uber

Thailand Open 2024, Ester dan Komang Bawa Spirit Piala Uber

Badminton
Bali United Vs Persib: Hodak Ogah Lihat Masa Lalu, Ujian Angin Kencang

Bali United Vs Persib: Hodak Ogah Lihat Masa Lalu, Ujian Angin Kencang

Liga Indonesia
Patrick Cutrone Bawa Como Promosi, Kelahiran Kembali Titisan Inzaghi

Patrick Cutrone Bawa Como Promosi, Kelahiran Kembali Titisan Inzaghi

Liga Italia
Indra Sjafri Buka Kans Pemain Keturunan Perkuat Timnas U20 Indonesia

Indra Sjafri Buka Kans Pemain Keturunan Perkuat Timnas U20 Indonesia

Timnas Indonesia
Madura United Vs Borneo FC: Sape Kerrab Ogah Terbuai Memori Indah

Madura United Vs Borneo FC: Sape Kerrab Ogah Terbuai Memori Indah

Liga Indonesia
Skenario Man City dan Arsenal Juara Liga Inggris, Selisih Gol Bisa Menentukan

Skenario Man City dan Arsenal Juara Liga Inggris, Selisih Gol Bisa Menentukan

Liga Inggris
Bali United Vs Persib: Optimisme Hodak di Tengah Bayangan Rekor Buruk

Bali United Vs Persib: Optimisme Hodak di Tengah Bayangan Rekor Buruk

Liga Indonesia
Demi Juara Liga Inggris, Pemain Arsenal Rela Jadi Suporter Tottenham

Demi Juara Liga Inggris, Pemain Arsenal Rela Jadi Suporter Tottenham

Liga Inggris
Tekad Satoru Mochizuki Tingkatkan Performa Timnas U17 Putri Indonesia

Tekad Satoru Mochizuki Tingkatkan Performa Timnas U17 Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Arsenal Cetak Sejarah, Lampaui Rekor 'The Invincibles' Pimpinan Wenger

Arsenal Cetak Sejarah, Lampaui Rekor "The Invincibles" Pimpinan Wenger

Liga Inggris
Bologna ke Liga Champions, Sejarah Motta, Fondasi Mihajlovic

Bologna ke Liga Champions, Sejarah Motta, Fondasi Mihajlovic

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke