Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Laga Tunda Perseru Vs Persela Digelar di Tempat Netral, Tapi Belum Jelas

Awalnya, laga tersebut seharusnya digelar pada Sabtu (3/8/2019) malam di markas Perseru.

Pemberitahuan soal penundaan ini terbilang sangat mendadak. Padahal, tim Laskar Joko Tingkir, julukan Persela, sudah berada di Lampung.

Soal penundaan ini, ada pemberitahuan yang dirilis melalui halaman resmi PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi.

Manajemen Persela juga sudah mendapatkan surat pemberitahuan resmi penundaan laga dari LIB.

"Setelah sempat tidak ada kejelasan sebelumnya, kami akhirnya menerima surat pemberitahuan dari PT Liga," ujar Media Officer Persela, Arif Bachtiar, Minggu (4/8/2019).

Ia lantas menjelaskan isi surat pemberitahuan yang dikirim PT LIB.

Selain penundaan laga, juga disebutkan dalam surat bahwa pertandingan bakal dijadwal ulang. Tempat netral dipilih untuk menggelar laga itu.

"Isinya penjadwalan ulang, pertandingan nantinya akan dilaksanakan di tempat netral," ucap dia.

Hanya, Arif menerangkan bahwa dalam surat yang dikirim oleh PT LIB tersebut tidak disebutkan kapan dan di mana pertandingan tunda antara Perseru Badak Lampung kontra Persela dilaksanakan.

"Kami tentu menyayangkan adanya penundaan ini. Pemberitahuannya pun cukup mendadak saat tim sudah berada di Lampung dan siap menjalani pertandingan," ujarnya.

"Namun demikian, kami akan taat pada regulasi yang ada," tambahnya.

Melalui surat dengan nomor 267/LIB/VIII/2019, PT LIB menerima permintaan tim Perseru Badak Lampung supaya pertandingan ditunda dan kemudian digelar di tempat netral.

Ini sesuai hasil rapat koordinasi darurat yang dipimpin oleh pengawas pertandingan, Lukman Widjayana, pada Sabtu (3/8/2019).

Hal itu dikarenakan, Panpel Perseru Badak Lampung belum mengantongi izin dari pihak kepolisian setempat.

Padahal, skuad Persela sudah berada di Lampung dan sudah menggelar official training serta agenda jumpa pers sebelum laga yang biasa dilakoni dalam setiap pertandingan di pentas Liga 1.

Saat ini Perseru menempati peringkat ke-16 klasemen sementara Liga 1 2019 dengan koleksi sembilan poin dari 11 laga yang sudah dimainkan.

Sementara itu, Persela berada di urutan ke-13. Mereka mengoleksi 10 poin dari 11 pertandingan yang sudah dilakoni.

https://bola.kompas.com/read/2019/08/04/17320048/laga-tunda-perseru-vs-persela-digelar-di-tempat-netral-tapi-belum-jelas

Terkini Lainnya

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Timnas Indonesia
3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke