Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Eks Pemain PSIS Kenang Final Divisi Utama 1998-1999 yang Juga Tertunda

KOMPAS.com - Tertundanya final leg kedua Piala Indonesia membuat publik riuh. Namun, jauh sebelum kejadian ini, pada musim 1998-1999 lalu, juga ada laga final yang memicu kontroversi.

Seperti diketahui, laga leg kedua final Piala Indonesia antara PSM Makassar kontra Persija Jakarta yang harusnya digelar Minggu (28/7/2019) tertunda. Atas alasan keamanan, PSSI menunda laga di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, itu.

Pada Divisi Utama - kompetisi kasta tertinggi Indonesia kala itu - laga final musim 1998-1999 juga menuai polemik. Kondisi keamanan Jakarta yang tidak stabil menjadi alasannya.

Laga final Divisi Utama musim 1998-199 yang sedianya akan digelar di Stadion Gelora Bung Karno itu tidak mendapat izin.

Laga final antara PSIS Semarang melawan Persebaya Surabaya itu pun akhirnya harus digelar di luar Jawa. Laga final pada akhirnya digelar di Stadion Klabat, Manado.

"Kebetulan itu musim kedua saya di sepak bola profesional dan menjadi salah satu sejarah dalam karier sepak bola saya," kenang Nova Arianto.

Saat itu, Nova Arianto bermain untuk PSIS. Pada laga final, Nova dan PSIS meraih gelar juara.

Mahesa Jenar menang dengan skor 1-0 atas Persebaya lewat gol yang dicetak oleh Tugiyo.

"Kebetulan tahun itu masih pakai dua wilayah dan masih ada babak 8 Besar yang di gelar di Senayan [Gelora Bung Karno]," kenang eks pemain Timnas Indonesia itu.

"Saya lupa entah ada kejadian apa yang akhirnya final di pindah di Manado," ucap putra dari pelatih kawakan Sartono Anwar tersebut.

Nova masih ingat betul riuhnya suasana di Stadion Klabat, begitu juga dengan atmosfer jalannya laga.

"Saat itu, saya ada di bench dan siap-siap menggantikan salah satu pemain di saat terakhir, waktu mau selesai tapi kurang beberapa menit Tugiyo membuat gol untuk menjadikan PSIS menjadi juara," kenang Nova.

https://bola.kompas.com/read/2019/07/29/18410688/eks-pemain-psis-kenang-final-divisi-utama-1998-1999-yang-juga-tertunda

Terkini Lainnya

Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Kata Pelatih Irak soal Kekuatan Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Irak Vs Indonesia, Presiden Jokowi Nonton di Kamar

Liga Indonesia
Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Sports
Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke