Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Liga 1 2019, PSS Sleman Waspadai Kebangkitan Kalteng Putra

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Seusai menelan kekalahan saat melawat ke Persija Jakarta, PSS Sleman akan melakoni laga tandang melawan Kalteng Putra, Minggu (7/7/2019).

PSS Sleman harus mewaspadai kebangkitan tim tuan rumah Kalteng Putra pada laga ketujuh Liga 1 2019 ini.

Apalagi, pelatih PSS Sleman Seto Nurdiyantara mengatakan bahwa timnya tidak mempunyai waktu yang banyak untuk persiapan menghadapi Kalteng Putra.

"Kami tidak mempunyai waktu yang banyak," ujar Seto Nurdiyantara dalam jumpa pers di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (06/07/2019)

Seto menuturkan bahwa dirinya telah mengevaluasi penampilan PSS Sleman saat menelan kekalahan tipis dari tuan rumah Persija Jakarta. Waktu persiapan yang pendek pun telah dimanfaatkan PSS untuk memperbaiki kekuarangan tim.

Selain itu, waktu persiapan yang pendek ini juga digunakan Seto Nurdiyantara untuk recovery pemain atau menjaga kebugaran.

"Memperbaiki kekuarangan yang ada, sama menjaga kebugaran pemain. Di latihan-latihan hanya seperti itu. Kami membawa suasana pemain lebih enjoy," ungkapnya.

Laga antara Kalteng Putra melawan PSS Sleman awalnya akan digelar di Stadion Sultan Agung, Bantul.

Namun karena tidak mendapatkan ijin, laga akhirnya digelar di Stadion Maguwoharjo pada Minggu (07/07/2019) malam nanti.

Di pindahnya tempat pertandingan membuat laga tandang terasa kandang bagi PSS Sleman. Meski demikian, PSS Sleman tetap mewaspadai kebangkitan Kalteng Putra.

Sebab, setelah menelan kekalahan dari Borneo FC, Kalteng Putra diyakini akan tampil habis-habisan untuk meraih poin penuh.

"Kalteng kemarin habis mengalami kekalahan, saya pikir pertandingan besok mereka tidak mau mengulangi kekalahan itu. Mereka pasti akan tampil habis-habisan dipertandingan ini," ujar Seto.

Pelatih yang pernah memperkuat Timnas Indonesia ini berharap para pemain PSS Sleman bisa tampil lepas saat melawan Kalteng Putra.

"Harapanya besok tampil tanpa beban, lebih santai lebih rileks, dan kekuarangan kemarin bisa tertutupi," ujar Seto menambahkan.

https://bola.kompas.com/read/2019/07/07/10400088/liga-1-2019-pss-sleman-waspadai-kebangkitan-kalteng-putra

Terkini Lainnya

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Liga Italia
Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke