Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Persebaya Vs Persib, Harapan Robert Rene soal Suporter di Indonesia

Selain karena akan mempertemukan dua tim besar sarat sejarah dan prestasi di sepak bola Indonesia, hubungan baik antara Bonek (suporter Persebaya) dan Bobotoh (suporter Persib) juga menjadi sisi menarik lain dari pertandingan yang akan berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jumat (5/7/2019).

Stadion GBT diprediksi akan penuh sesak oleh Bonek dan Bobotoh yang akan duduk berdampingan mendukung tim kebanggaannya masing-masing.

Kedua suporter itu memang memiliki tradisi saling menjamu ketika Persib dan Persebaya bertanding di kota masing-masing.

Pelatih Persib, Robert Rene Alberts, mengapresiasi persahabatan Bobotoh dan Bonek.

Robert menilai, sudah selayaknya semua suporter, khususnya di Indonesia, memiliki hubungan persahabatan yang erat.

"Suporter harus bisa berhubungan baik dengan kelompok suporter lain di negara ini. Kalian mendukung tim kebanggaan, tetapi tetap menghormati suporter tim lain," kata Robert di Bandung, sebelum keberangkatan tim Persib ke Surabaya, Rabu (3/7/2019).

Situasinya saat ini, belum semua suporter di Indonesia punya hubungan yang baik dengan suporter lainnya.

Contohnya, Bobotoh, meski bersahabat dengan Bonek, hubungan mereka kurang harmonis dengan Jak Mania (suporter Persija Jakarta).

Begitu pula dengan Bonek, yang kerap kali bertikai dengan pendukung Arema (Aremania).

Oleh karena itu, Robert menyerukan agar kultur tersebut diubah. Pelatih asal Belanda itu berharap seluruh suporter di Indonesia memiliki hubungan yang harmonis satu sama lain.

Sebab, ketika melihat dua suporter bisa duduk berdampingan mendukung tim kebanggaannya masing-masing dalam satu stadion, itu menjadi pemandangan indah bagi sepak bola Indonesia.

"Namun, harus ada kultur yang juga berubah. Jadi, bagi saya tidak penting satu suporter berteman dengan beberapa suporter klub lain karena lebih penting suporter berteman dengan seluruh suporter lainnya di mana pun di negara ini karena kami Indonesia. Kami harus mendukung satu sama lain," kata Robert. 

https://bola.kompas.com/read/2019/07/04/12050098/persebaya-vs-persib-harapan-robert-rene-soal-suporter-di-indonesia

Terkini Lainnya

Como 1907 Proyek “1 Miliar Dolar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Como 1907 Proyek “1 Miliar Dolar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Liga Italia
Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Badminton
Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Liga Italia
Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Timnas Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Liga Inggris
Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si 'Bodyguard' Zidane

Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si "Bodyguard" Zidane

Liga Italia
Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Internasional
Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Liga Italia
Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Bundesliga
Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Liga Indonesia
PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke