Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Roadshow "The Tour Borobudur Marathon 2019" Sambangi Yogyakarta

Acara roadshow "The Tour Borobudur Marathon 2019" di Yogyakarta diawali dengan lari sejauh 3 km yang diikuti sebanyak 140 pelari. Para pelari berasal dari 20 komunitas di DIY- Jateng.

Para pelari start dari Maci.Co Jalan Palagan Tentara Pelajar Km 7 , Sleman, Yogyakarta. Mereka berlari melewati kampung-kampung di sekitar Jalan Palagan Tentara Pelajar dan finis di Maci.co.

Setelah itu, para pelari mengikiti sesi sharing bersama dengan tema "Nutrition for Runner".

Team Event Borobudur Marathon, Catharina Rini Handayani, mengatakan, roadshow "The Tour Borobudur Marathon 2019" merupakan kegiatan awal sebelum digelarnya event tahunan Borobudur Marathon pada 17 November 2019 mendatang.

"Yogyakarta ini kota ke empat roadshow," ujar Team Event Borobudur Marathon, Catharina Rini Handayani, Minggu (05/05/2019)

Catharina Rini menuturkan roadshow diawali di Kota Surabaya, Jawa Timur, pada 27 April 2019.

Setelah dari Surabaya, roadshow "The Tour Borobudur Marathon 2019" digelar di Malang, Jawa Timur, pada 28 April 2019.

Seusai di Jawa Timur, roadshow "The Tour Borobudur Marathon 2019" mengunjungi Jawa Tengah, yakni di Semarang pada 4 Mei 2019.

Lewat roadshow, Borobudur Marathon ingin memberikan edukasi kepada para pelari. Tema besar yang diusung pada 2019 adalah training plan.

"Tahun ini, kami ingin mengedukasi lagi, tema payung besarnya training plan. Jadi, apa saja persiapan sebelum ikut race, etika berlari, gimana sih sebelum daftar race," ungkapnya.

Disetiap kota, roadshow "The Tour Borobudur Marathon 2019" mengusung tema-tema edukasi yang berbeda.

Roadshow di Surabaya mengusung tema "Intensif Training Plan". Di Kota Malang, tentang "Etika Lari" dan di Semarang "Pencegahan Cidera".

"Roadshow di Yogyakarta ini kami mengusung tema tentang Nutrition for Runner. Jadi nutrusi seperti apa yang dibutuhkan pelari, apa yang tidak boleh dimakan pelari sebelum race," kata dia.

Acara roadshow, termasuk sharing mengenai "Nutrition for Runner" di secara live Youtube. Sehingga, siapa pun yang tidak bisa hadir, dapat mengikuti sharing lewat Youtube.

Sementara itu, salah satu pembicara "Nutrition for Runner", Chef Jojo menuturkan bahwa para pelari hobi sering kali melupakan tentang nutrisi karena lebih terfokus pada latihan.

Jojo tidak menampik, latihan rutin memang penting bagi pelari. Namun, untuk menopang ketahanan, tubuh perlu adanya nutrisi yang cukup.

Sebab, ketika tidak mempunyai ketahanan tubuh yang baik, seorang pelari hobi tidak akan bisa menikmati larinya.

"Perhatikan asupan karbohidrat, zat besi dan asupan air harus ter-cover dengan baik, biasanya ketiga hal itu memberikan ketahanan tubuh yang baik bagi pelari hobi. Tetapi, tetap asupan nutrisi harus disesuaikan dengan kebutuhan badan," ucapnya.

https://bola.kompas.com/read/2019/05/05/16000088/roadshow-the-tour-borobudur-marathon-2019-sambangi-yogyakarta

Terkini Lainnya

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke