Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Juventus Vs AC Milan, Kata Gattuso Ini Permainan Terbaik Milan di 2019

KOMPAS.com - Gennaro Gattuso memuji permainan timnya saat laga Juventus vs AC Milan di Stadion Allianz, Turin, Sabtu (6/4/2019) atau Minggu dini hari WIB.

Meski kalah 1-2, Gattuso menilai laga melawan Juve merupakan permainan terbaik timnya sepanjang 2019.

Bagi Gattuso, Milan kalah bukan karena Juve bermain baik. Tapi karena para pemain Milan lengah di akhir laga.

"Saya pikir ini pasti permainan terbaik kami di 2019. Kami akhirnya kalah karena kami membuat terlalu banyak kesalahan dalam 20 menit terakhir pertandingan," kata Gattuso.

Pada laga Juve vs Milan, tim tamu sempat unggul lebih dulu lewat gol Krzysztof Piatek pada menit ke-39. Namun, Juventus membalas pada babak kedua melalui penalti Paulo Dybala pada menit ke-60, dan gol Moise Kean pada menit ke-84.

Anak asuh Gattuso sempat dihadapkan pada keputusan kontroversial saat umpan silang Davide Calabria terlihat mengenai tangan pemain Juve, Alex Sandro. Akan tetapi, wasit tak menilainya sebagai pelanggaran setelah berkonsultasi dengan VAR.

"VAR? Yah, ini bukan urusan saya, tanyakan pada wasit. Kami menunjukkan banyak keberanian hari ini yang sangat saya sukai, tapi saya pikir kami juga sedikit naif," ucap Gattuso.

https://bola.kompas.com/read/2019/04/07/11300048/juventus-vs-ac-milan-kata-gattuso-ini-permainan-terbaik-milan-di-2019

Terkini Lainnya

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke