Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Indra Sjafri Sudah Tetapkan Waktu Coret Pemain Timnas U-22

KOMPAS.com - Pelatih tim nasional U-22 Indonesia, Indra Sjafri, berencana melakukan pencoretan pemain dari skuat Garuda Muda selepas laga uji coba melawan Bhayangkara FC pada Rabu (6/2/2019) dan melawan Arema FC, Minggu (10/2/2019).

Saat ini dua pemain, Osvaldo Haay dan Todd Rivaldo Fere, sedang absen dari pemusatan latihan (TC) di Jakarta. Osvaldo diberi izin selama sepekan untuk menjalani trial di Spanyol, sedangkan Todd harus pulang karena adiknya meninggal dunia.

"Jadi saya akan tunggu situasi terakhir. Setelah pertandingan uji coba nanti saya baru pikirkan itu," kata Indra.

Saat ini, Indra mengaku masih fokus untuk mematangkan skema taktik permainan dalam sesi latihan Garuda Muda. "Kita mau mematangkan. Ya pelan-pelan sudah matang, nanti kita lihat dengan dua uji coba," ujarnya.

Selain Osvaldo dan Todd, Marinus Wanewar dan Hanif Sjahbandi juga tak mengikuti program latih tanding karena masih dibekap cedera yang diderita dalam pertandingan internal, Sabtu (2/2/2019)

"Itu memang domain tim medis yang menentukan, sejauh ini belum boleh," tutur Indra.

Skuat timnas U-22 nantinya bakal dirampikan hingga tersisa 23 pemain yang didaftarkan untuk berlaga dalam Piala AFF U-22 di Kamboja, 17-26 Februari.

Tim besutan Indra bakal melakoni laga pertama di fase penyisihan Grup B menghadapi Myanmar pada 18 Februari.

Selepas dari Kamboja, Garuda Muda juga nantinya akan bersaing dalam fase kualifikasi Piala Asia U-23 di Vietnam, Maret 2019.

https://bola.kompas.com/read/2019/02/04/15270008/indra-sjafri-sudah-tetapkan-waktu-coret-pemain-timnas-u-22

Terkini Lainnya

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Liga Italia
Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke