Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pengalaman Menjadi Titik Lemah Tottenham Saat Disingkirkan Juventus

Pertandingan antara Tottenham dan Juventus dimenangi tim tamu dengan skor 2-1. Gol The Lilywhites dicetak oleh Son Heung-Min pada menit ke-39 sedangkan gol Juventus datang dari lesakan Gonzalo Higuain (64') dan Paulo Dybala (67').

Juventus melaju ke perempat final Liga Champions dengan keunggulan agregat 4-3. Pada leg pertama di Turin, kedua tim bermain imbang 2-2.

Juventus sebetulnya tampil di bawah tekanan sepanjang babak pertama. I Bianconeri sama sekali tak mampu melepaskan tendangan tepat sasaran, sedangkan Spurs sanggup menghujamkan lima sepakan on target.

Akan tetapi, pasukan Massimiliano Allegri mampu bangkit pada 45 menit kedua.

"Saat turun minum, kami mengatakan kepada diri sendiri untuk tetap tenang meskipun terus tertekan. Kami percaya peluang kami akan tiba," kata Chiellini seperti dilansir BolaSport.com dari UEFA.

Palang pintu berusia 33 tahun ini pun menyadari satu kekurangan Tottenham.

"Tottenham membuktikan bahwa mereka adalah tim hebat. Saya pikir mereka hanya mempunyai sedikit kekurangan untuk menjadi salah satu tim terbaik di Eropa, yakni pengalaman," ucap Chiellini.

"Beberapa tahun lalu, kami berada di posisi sama dengan mereka, tetapi sekarang kami mampu menembus dua final Liga Champions dalam tiga musim terakhir. Pengalaman itu yang membantu kami menghadapi pertandingan seperti ini," ujar Chiellini lagi.

Chiellini menjadi salah satu bintang Juventus dalam laga kontra Tottenham. Squawka melaporkan Chiellini memenangi empat duel udara, empat tekel, melakukan 13 sapuan dan dua intersep! (Septian Tambunan)

https://bola.kompas.com/read/2018/03/08/08220038/pengalaman-menjadi-titik-lemah-tottenham-saat-disingkirkan-juventus

Terkini Lainnya

Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Subaru Catat Prestasi di JDM Run Time Attack

Sports
Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke