Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Putaran Nasional Liga 3, Persik Kendal Kalah dari Maung Anom Bandung

Di hadapan ribuan pendukung setianya, tim berjulukan "Bahurekso" itu kalah 0-1 saat melawan Maung Anom Bandung di Stadion Kebundalem, Kendal, Minggu (3/12/2017).

Gol semata wayang kemenangan Maung Anom Bandung diciptakan oleh pemain bernomor punggung 10, Rizki Hidayat, pada menit ke-62.

Karena itu, Persik Kendal harus bisa memenangi dua sisa pertandingan untuk bisa naik takhta ke Liga 2.

Selama waktu normal pertandingan, Persik Kendal sebenarnya menguasai laga.

Namun, serangan yang dilancarkan oleh pemain Persik Kendal bisa digagalkan oleh para pemain belakang Maung Anom.

"Kami akui, Persik Kendal kurang beruntung," kata Manajer Persik Kendal, Hermanurizzal.

Hermanu menambahkan, kekalahan 0-1 dari Maung Anom Bandung akan dijadikan motivasi untuk memenangi sisa pertandingan.

"Nanti kami akan mengevaluasi permainan para pemain Persik," ujarnya.

Hermanu optimistis, Persik bisa lolos ke semifinal putaran nasional Liga 3.

Sementara itu, pelatih Maung Anom Bandung, Yudi Mulyadi, mengakui bahwa kemenangan timnya disebabkan faktor keberuntungan. Sebab, secara penguasaan bola, Persik lebih mendominasi laga.

"Sebenarnya, Persik Kendal bermain sangat baik," ujarnya.

https://bola.kompas.com/read/2017/12/03/18363738/putaran-nasional-liga-3-persik-kendal-kalah-dari-maung-anom-bandung

Terkini Lainnya

Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing ASEAN Cup 2024 Vs Vietnam

Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing ASEAN Cup 2024 Vs Vietnam

Timnas Indonesia
Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Internasional
Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Liga Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia pada Piala AFF 2024

Jadwal Timnas Indonesia pada Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Fakta Bojan Hodak Empat Kali Final Beruntun, Peluang Juara di Persib

Fakta Bojan Hodak Empat Kali Final Beruntun, Peluang Juara di Persib

Liga Indonesia
Daftar Skuad Inggris untuk Euro 2024: Tanpa Rashford-Henderson, Ada Maguire

Daftar Skuad Inggris untuk Euro 2024: Tanpa Rashford-Henderson, Ada Maguire

Internasional
Toni Kroos Pensiun, Ruang Ganti Real Madrid Terguncang

Toni Kroos Pensiun, Ruang Ganti Real Madrid Terguncang

Liga Spanyol
Toni Kroos Gantung Sepatu Setelah Piala Eropa 2024

Toni Kroos Gantung Sepatu Setelah Piala Eropa 2024

Internasional
Hasil Lengkap Malaysia Masters 2024: Vito ke Babak Utama, Sabar/Reza Tersingkir

Hasil Lengkap Malaysia Masters 2024: Vito ke Babak Utama, Sabar/Reza Tersingkir

Badminton
Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Liga Inggris
Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Timnas Indonesia
Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Timnas Indonesia
Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke