Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Barito Putera Percaya Diri Tantang Persela meski Tak Gelar Uji Coba Lapangan

Padahal, Rizky Pora dan kawan-kawan tidak melakukan sesi coba lapangan yang biasa dilakukan tim tamu pada H-1. Mereka lebih memilih untuk berlatih di lapangan Tambak Sari, Surabaya, yang berdekatan dengan tempat menginap rombongan tim.

“Kami bersyukur karena apa yang kami rencanakan berjalan dengan baik dan kami sudah persiapkan tim menghadapi Persela. Kami latihan di lapangan Tambak Sari, yang dekat dengan penginapan,” ujar Jacksen dalam sesi jumpa pers sebelum pertandingan, Kamis (27/7/2017).

“Kami tidak coba lapangan, cukup besok saja sebelum pertandingan, karena jarak penginapan cukup jauh. Jadi kami menghemat tenaga pemain dan latihan di Tambak Sari saja karena selain pemain asing, saya kira semua pemain sudah pernah merasakan main di sini (Stadion Surajaya),” kata dia.

Lebih jauh, pelatih berkebangsaan Brasil ini menjelaskan bahwa hal itu (tidak menggunakan sesi coba lapangan Stadion Surajaya) sebenarnya sudah ia terapkan semenjak menangani Persipura Jayapura.

“Sejak saya pegang Persipura, kami selalu latihan di Surabaya dan tidak gunakan coba lapangan. Kalau latihan di sini (Stadion Surajaya) mungkin kami butuh tiga sampai empat jam dan itu pasti menguras tenaga pemain. Makanya kami pilih latihan di Surabaya saja,” ucap Jacksen.

Barito Putera berpeluang besar memainkan Hansamu Yama Pratama dan Gavin Kwan Adsit, yang baru saja kembali dari memperkuat Timnas Indonesia U-22. Tetapi mereka harus minus M Robi, Ambrizal, serta Valentino Teulabun, yang tidak bisa dimainkan dalam laga itu.

“Hansamu dan Gavin, mereka sudah gabung dengan tim semalam di Surabaya. Mereka juga sudah ikut latihan pagi. Kalau dapat kebijakan dari PSSI bisa dimainkan, tentu akan saya mainkan. Tapi kalau tidak, kami juga akan mengikuti peraturan yang berlaku,” tutur Jacksen.

Sementara itu Dandi Maulana Abdulhak yang didapuk mewakili para pemain Barito Putera mengatakan, baik dirinya maupun rekan-rekannya sudah siap tampil dan akan berusaha mempersembahkan raihan poin bagi Barito Putera. Meskipun, mereka akan menjalani laga away.

https://bola.kompas.com/read/2017/07/28/07560038/barito-putera-percaya-diri-tantang-persela-meski-tak-gelar-uji-coba-lapangan

Terkini Lainnya

Olivier Giroud Akan Tinggalkan Milan, Ucapkan Terima Kasih ke Maldini

Olivier Giroud Akan Tinggalkan Milan, Ucapkan Terima Kasih ke Maldini

Liga Italia
Olimpiade Paris 2024: Media China Sebut Jonatan Sebagai Ancaman

Olimpiade Paris 2024: Media China Sebut Jonatan Sebagai Ancaman

Badminton
Bali United Vs Persib, Nick Kuipers Menilai Maung Bandung Punya Keuntungan

Bali United Vs Persib, Nick Kuipers Menilai Maung Bandung Punya Keuntungan

Liga Indonesia
Sambut Piala Soeratin, PS Ebod Jaya Kebumen Seleksi Ratusan Pemain Lokal

Sambut Piala Soeratin, PS Ebod Jaya Kebumen Seleksi Ratusan Pemain Lokal

Liga Indonesia
Jadwal Liga Inggris: Lawatan Liverpool dan Partai Sulit Man City

Jadwal Liga Inggris: Lawatan Liverpool dan Partai Sulit Man City

Liga Inggris
Bintang Como Patrick Cutrone Cerita Peran Mendiang Ayah dan Kebanggaan Promosi Sebagai Putra Daerah

Bintang Como Patrick Cutrone Cerita Peran Mendiang Ayah dan Kebanggaan Promosi Sebagai Putra Daerah

Liga Italia
Thailand Open 2024: Gregoria dkk Antisipasi Faktor Angin Saat Bertanding

Thailand Open 2024: Gregoria dkk Antisipasi Faktor Angin Saat Bertanding

Badminton
Harapan Pemain Persib soal VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024

Harapan Pemain Persib soal VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Thailand Open 2024, Ester dan Komang Bawa Spirit Piala Uber

Thailand Open 2024, Ester dan Komang Bawa Spirit Piala Uber

Badminton
Bali United Vs Persib: Hodak Ogah Lihat Masa Lalu, Ujian Angin Kencang

Bali United Vs Persib: Hodak Ogah Lihat Masa Lalu, Ujian Angin Kencang

Liga Indonesia
Patrick Cutrone Bawa Como Promosi, Kelahiran Kembali Titisan Inzaghi

Patrick Cutrone Bawa Como Promosi, Kelahiran Kembali Titisan Inzaghi

Liga Italia
Indra Sjafri Buka Kans Pemain Keturunan Perkuat Timnas U20 Indonesia

Indra Sjafri Buka Kans Pemain Keturunan Perkuat Timnas U20 Indonesia

Timnas Indonesia
Madura United Vs Borneo FC: Sape Kerrab Ogah Terbuai Memori Indah

Madura United Vs Borneo FC: Sape Kerrab Ogah Terbuai Memori Indah

Liga Indonesia
Skenario Man City dan Arsenal Juara Liga Inggris, Selisih Gol Bisa Menentukan

Skenario Man City dan Arsenal Juara Liga Inggris, Selisih Gol Bisa Menentukan

Liga Inggris
Bali United Vs Persib: Optimisme Hodak di Tengah Bayangan Rekor Buruk

Bali United Vs Persib: Optimisme Hodak di Tengah Bayangan Rekor Buruk

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke