Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Berita Populer Bola, Jelang Timnas Indonesia Versus Malaysia

KOMPAS.com - Pertandingan seru akan tersaji pada Rabu (19/7/2017). Tim nasional U-22 Indonesia akan berhadapan dengan Malaysia pada laga pertama Kualifikasi Piala Asia U-23 2018.

Berita seputar persiapan timnas menghadapi duel klasik tersebut menjadi artikel populer di Kanal Bola Kompas.com pada Selasa (18/7/2017).

Mewakili pemain, gelandang timnas U-22 Indonesia, Hanif Sjahbandi, menegaskan bahwa tim Merah Putih sudah siap tempur dalam Kualifikasi Piala Asia U-23 2018.

Baca selengkapnya: Hadapi Malaysia, Timnas U-22 Indonesia Siap Tampil Maksimal

"Kami sudah siap berlaga pada Kualifikasi Piala Asia U-23. Kami sudah ditempa sejak training camp di Bali hingga saat ini di Bangkok," ucap Hanif Sjahbandi seperti rilis dari PSSI yang diterima Juara.net, Senin (17/7/2017).

Pelatih timnas U-22, Luis Milla, mengatakan bahwa skuadnya telah siap untuk bertanding.

"Melawan Malaysia, kami akan melakukan permainan terbaik karena kami sudah berlatih keras. Saya yakin dengan kemampuan semua pemain," ujar Milla saat konferensi pers jelang laga, Selasa (18/7/2017).

Baca selengkapnya: Kualifikasi Piala Asia U-23, Indonesia Siap Tempur Lawan Malaysia

Artikel lain yang mendapat banyak sorotan adalah keberhasilan Romelu Lukaku mencetak gol pertama setelah resmi berseragam Manchester United.

Kendati demikian, manajer Jose Mourinho menanggapi dingin keberhasilan Lukaku mencetak gol tersebut.

"Saya pikir gol itu baik bagi dirinya, tetapi tidak penting bagi saya. Ketika dia datang ke bench untuk mengambil minum, saya sempat berkata: 'Saya menyukai semua yang kamu lakukan di lapangan. Jangan khawatir tentang mencetak gol atau tidak karena itu tidak penting'," ucap Mourinho kepada ManUtd.com.

Baca selengkapnya: Mourinho: Gol Pertama Lukaku bagi Man United Tidak Penting

Manchester United kembali meraih kemenangan dalam laga kedua pada tur pramusim 2017-2018 mereka di Amerika Serikat. Setan Merah menang 2-1 atas Real Salt Lake di Stadion Rio Tinto, Senin (17/7/2017) atau Selasa pagi WIB.

Manchester United meraih kemenangan berkat gol Henrikh Mkhitaryan (menit ke-29) dan Romelu Lukaku (38'). Dua gol tersebut sukses membalas gol Real Salt Lake yang dicetak Luis Silva (23').

https://bola.kompas.com/read/2017/07/19/05570068/berita-populer-bola-jelang-timnas-indonesia-versus-malaysia

Terkini Lainnya

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Liga Indonesia
Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Timnas Indonesia
Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Liga Indonesia
Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Timnas Indonesia
PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

Liga Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Timnas Indonesia
Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Badminton
Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Liga Indonesia
Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Liga Indonesia
Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Liga Indonesia
Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke