Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Start Stefano Pioli di Inter Milan Langsung Bermasalah

Kompas.com - 01/11/2016, 22:16 WIB

MILAN, KOMPAS.com - Belum lagi Stefano Pioli mulai bertugas sebagai pelatih Inter, publik sudah diingatkan pada hubungan tidak baiknya dengan salah satu pemain Inter.

Adalah Antonio Candreva yang dulu pernah mengungkapkan punya masalah dengan Pioli. Candreva mengeluarkan pernyataan itu pada 13 September atau minggu-minggu pertamanya berseragam Inter setelah dibeli dari Lazio pada musim panas lalu.

Salah satu alasan Candreva memantapkan hati meninggalkan Lazio adalah kekecewaannya karena tidak dijadikan kapten oleh Pioli.

Lazio dilatih Pioli pada 2014-2016.

Candreva ingin menjadi kapten baru Lazio untuk menggantikan Stefano Mauri pada 2015. Tapi, Pioli ternyata memilih Lucas Biglia, yang masa baktinya lebih sebentar daripada Candreva.

“Pelatih tidak pernah memberikan penjelasan. Saya tidak ingin menciptakan kontroversi, tapi tak bisa dimungkiri, saya merasa kecewa. Saya merasa layak mendapatkannya dan tidak mau menjalankan peran sebagai wakil kapten,” kata Candreva ketika itu.

Baca Juga:

Jadi menarik ditunggu bagaimana kerja sama dua orang ini di Inter nanti.

Candreva kini menjadi salah satu pemain andalan Inter. Dia tidak pernah absen dalam 11 partai Serie A dengan sembilan kali di antaranya menjadi starter. Candreva juga sudah menyumbang tiga assist.

Sementara itu, Pioli kencang dirumorkan akan menjadi pelatih baru Inter menggantikan Frank de Boer, yang dipecat pada Selasa (1/11). Football Italia melaporkan Pioli sudah pulang ke Italia, memotong masa liburannya di Amerika Serikat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Kembangkan Basket di Indonesia, 3 Misi Beavers Hadirkan Kompetisi

Kembangkan Basket di Indonesia, 3 Misi Beavers Hadirkan Kompetisi

Sports
Polandia Vs Belanda, Van Dijk Siap Kerja Keras demi Menangi Laga Perdana

Polandia Vs Belanda, Van Dijk Siap Kerja Keras demi Menangi Laga Perdana

Internasional
Ronaldinho Kritik Skuad Brasil, Tim Terburuk di Copa America 2024

Ronaldinho Kritik Skuad Brasil, Tim Terburuk di Copa America 2024

Internasional
Pendekatan Como Dihiraukan Klub, Ali Jasim Luapkan Kekecewaan

Pendekatan Como Dihiraukan Klub, Ali Jasim Luapkan Kekecewaan

Liga Italia
Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Internasional
Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Sports
Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Internasional
Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Internasional
Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Internasional
Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Internasional
Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Internasional
Alvaro Morata Masuk Jajaran Elite Pencetak Gol Piala Eropa, Siap untuk Italia

Alvaro Morata Masuk Jajaran Elite Pencetak Gol Piala Eropa, Siap untuk Italia

Internasional
Serba-serbi Catatan Bersejarah Lamine Yamal di Piala Eropa

Serba-serbi Catatan Bersejarah Lamine Yamal di Piala Eropa

Liga Spanyol
Spanyol Vs Kroasia, Kabar Terkini Cedera Alvaro Morata dan Rodri

Spanyol Vs Kroasia, Kabar Terkini Cedera Alvaro Morata dan Rodri

Internasional
Italia Vs Albania: Azzurri Jebol dalam 23 Detik, Gol Tercepat Euro Lahir

Italia Vs Albania: Azzurri Jebol dalam 23 Detik, Gol Tercepat Euro Lahir

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com