Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Format Baru Piala Dunia Usulan Presiden Terpilih FIFA

Kompas.com - 04/10/2016, 09:31 WIB

BOGOTA, KOMPAS.com — Presiden baru FIFA, Gianni Infantino, mengajukan format baru untuk Piala Dunia. Sesuai dengan janjinya saat pemilihan, di antaranya soal Piala Dunia yang sebaiknya diikuti 40 negara, kini pria asal Swiss tersebut menginginkan agar pesta terbesar sepak bola dunia itu diikuti 48 tim.

Meskipun demikian, ada format untuk lebih cepat memulangkan 16 negara lewat satu pertandingan sistem gugur. Setelah itu, tim-tim yang tersisa melanjutkan kompetisi seperti sekarang, dengan fase grup berisi 32 tim, diikuti oleh fase gugur.

Infantino, yang berbicara pada acara di Universitas Sergio Arboleda Bogota, mengatakan bahwa keputusan akhir akan diambil oleh Dewan FIFA pada Januari. Demikian dilaporkan media Kolombia dan juru bicara badan tertinggi sepak bola dunia itu pun mengonfirmasi bahwa laporan-laporan tersebut akurat.

"Itu merupakan ide-ide untuk menemukan solusi terbaik, kami akan mendebat mereka pada bulan ini dan kami akan menentukan segalanya pada 2017," demikian kutipan pernyataan Infantino. "Mereka adalah ide-ide yang kami kedepankan untuk melihat satu yang paling baik."

Infantino mengatakan bahwa usulannya adalah untuk memiliki satu fase gugur pendahuluan yang mencakup 32 tim, yang bermain di negara tuan rumah, sehingga melahirkan 16 pemenang yang lolos ke fase grup. Selanjutnya 16 tim unggulan akan mendapat bye menuju fase grup.

"Itu artinya, kita berlanjut dengan Piala Dunia yang normal untuk 32 tim, tetapi 48 tim ambil bagian dalam pesta. Ide FIFA adalah mengembangkan sepak bola di seluruh dunia dan Piala Dunia merupakan event terbesarnya. Ini lebih dari sebuah kompetisi karena merupakan event sosial," ujar Infantino.

Infantino terpilih sebagai Presiden FIFA pada 26 Februari untuk menggantikan Sepp Blatter, yang mendapat skors enam tahun karena pelanggaran kode etik.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Motivasi 'Tolak Kalah' dari Bobotoh

Persib Tatap Championship Series, Motivasi "Tolak Kalah" dari Bobotoh

Liga Indonesia
Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia
PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

Internasional
Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas Indonesia
Saat Rekor Penalti Pemain Guinea Ternoda dalam Laga Vs Timnas U23 Indonesia...

Saat Rekor Penalti Pemain Guinea Ternoda dalam Laga Vs Timnas U23 Indonesia...

Internasional
Guinea dan Ilaix Moriba Diserbu Komentar Rasis, Sepak Bola Seharusnya Mempersatukan

Guinea dan Ilaix Moriba Diserbu Komentar Rasis, Sepak Bola Seharusnya Mempersatukan

Timnas Indonesia
Guinea Masuk Grup 'Neraka' Olimpiade 2024, Pelatih Reuni dengan Henry

Guinea Masuk Grup "Neraka" Olimpiade 2024, Pelatih Reuni dengan Henry

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Usai Garuda Muda Jalani Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Timnas Indonesia Usai Garuda Muda Jalani Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Pelatih Guinea Tiga Kali Ucap 'Sulit' Usai Lawan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Guinea Tiga Kali Ucap "Sulit" Usai Lawan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Internasional
Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com