Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Reaksi "Netizen" atas Ekspresi Joachim Loew

Kompas.com - 14/06/2016, 06:25 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

Sumber JUARA

LILLE, KOMPAS.com - Pelatih Jerman, Joachim Loew, menjadi topik perbincangan para pengguna media sosial. Pria berumur 56 tahun itu dipergunjingkan akibat tingkah tak biasa yang dilakukannya di pinggir lapangan.

Joachim Loew sukses membawa anak-anak asuhnya menekuk Ukraina 2-0 dalam laga perdana Grup C Piala Eropa 2016 di Stadion Pierre Mauroy, Lille, Minggu (12/6/2016). Dua gol Jerman dicetak Shkodran Mustafi (19') dan Bastian Schweinsteiger (90').

Pemandangan unik terlihat di bangku cadangan Jerman. Di depan ribuan pasang mata, Loew memasukkan tangan ke balik celananya bagian depan.

Kejadian unik tak berhenti sampai di situ. Hanya beberapa detik kemudian, Loew mengendus tangan kanannya yang tadi dimasukkan ke dalam celana.

Sontak, hal itu mengundang reaksi dari para netizen. Berbagai tanggapan miring dan bernada kocak pun bermunculan.

"Joachim Loew mencium bau tangannya setelah meletakannya di celana merupakan kejenakaan yang menjijikan," tulis akun @djhifaz.

"Pelatih Jerman Joachim Loew tak lain adalah seseorang yang sangat kotor," demikian kicau akun @adewoleade.

Komentar dari akun @joeg_bcfc juga tak kalah menarik. Ia menanggapi tindakan Loew itu dengan komentar satire. "Saya akan menghindari berjabat tangan dengan Joachim Loew setelah pertandingan."


 

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com