Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sempat Tertinggal, Pusamania Borneo Kalahkan Surabaya United

Kompas.com - 13/12/2015, 18:11 WIB
Anju Christian

Penulis

SLEMAN, KOMPAS.com - Pusamania Borneo FC meraih kemenangan dengan skor 2-1 atas Surabaya United pada lanjutan Grup E Piala Jenderal Sudirman di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Minggu (13/12/2015).

Pusamania sempat tertinggal pada menit ke-12 melalui gol Ilham Udin. Setelah menerima umpan panjang, Ilham menaklukkan Galih Sudaryono dalam duel satu lawan satu.

Ada sejumlah peluang untuk Pusamania pada sisa paruh pertama. Jajang Mulyana dan Sultan Samma sempat melepaskan tandukan di depan gawang, tetapi belum membuahkan hasil. Skor 1-0 untuk keunggulan Surabaya United bertahan hingga jeda.

Pusamania baru menyamakan kedudukan saat babak kedua baru berjalan satu menit. Bola tendangan bebas Rizky Pora mengarah dari jarak jauh meluncur tidak terlalu deras, tetapi gagal diantisipasi oleh Jendri Pitoy.

Serangan dari Pusamania semakin gencar hingga berbuah gol kedua pada menit ke-58. Bola dari sepak pojok dilanjutkan tandukan Goran Gancev ke pojok kiri gawang Surabaya United.

Pusamania memiliki dua peluang lain untuk melebarkan jarak lewat tembakan Terens Puhiri dan Sandi Sute. Kali ini, Pitoy mampu menahan bola.

Tak ada gol tambahan tercipta hingga peluit panjang dibunyikan wasit. Pusamania menang dengan skor 2-1.

Bagi Pusamania, keberhasilan ini juga membalas kekalahan pada laga penyisihan Grup C. Pada laga pamungkas grup di Surabaya, Senin (30/11/2015), Pusamania kalah 1-3 dari tuan rumah. 

Pusamania Borneo FC 2-1 Surabaya United (Ilham Udin 12', Rizky Pora 46', Goran Gancev 58')

Pusamania Borneo FC: Galih Sudaryono; Rizky Pora, Hamka Hamzah, Goran Ganchev, Diego Michiels; Ade Jantra, Srdan Lopicic, Sultan Samma; Terens Puhiri, Jajang Mulyana, Arpani
Pelatih: Kas Hartadi

Surabaya United: Jendri Pitoy; Putu Gede, Otavio Dutra, Firli Apriansyah, Faturohman; Asep Berlian, Zulfiandi, Evan Dimas, Ilham Udin; Fandi Eko Utomo, Pedro Javier Velazquez
Pelatih: Ibnu Grahan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Atalanta Lolos ke Liga Champions, De Ketelaere Minta Maaf ke AC Milan

Atalanta Lolos ke Liga Champions, De Ketelaere Minta Maaf ke AC Milan

Liga Italia
Hasil Torino Vs Milan: Bola Udara, Sengatan 17 Detik, Rossoneri Kalah

Hasil Torino Vs Milan: Bola Udara, Sengatan 17 Detik, Rossoneri Kalah

Liga Italia
Veddriq Leonardo Juara di Shanghai, Buka Kans Lolos Olimpiade Paris 2024

Veddriq Leonardo Juara di Shanghai, Buka Kans Lolos Olimpiade Paris 2024

Sports
Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Bundesliga
Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Timnas Indonesia
FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

Liga Indonesia
Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

Liga Indonesia
Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Liga Inggris
LIVE Persib Vs Bali United, Aksi Heroik Kevin Mendoza Gagalkan Tendangan Ricky Fajrin

LIVE Persib Vs Bali United, Aksi Heroik Kevin Mendoza Gagalkan Tendangan Ricky Fajrin

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Febri Hariyadi Diganjar Kartu Kuning

LIVE Persib Vs Bali United, Febri Hariyadi Diganjar Kartu Kuning

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com