Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Sex Toy" Ini Terinspirasi Insiden Gigitan Suarez

Kompas.com - 03/07/2014, 14:20 WIB
Azwar Ferdian

Penulis

Sumber AFP
STOCKHOLM, KOMPAS.com — Insiden gigitan Luis Suarez jadi bumbu paling sedap di Piala Dunia 2014. Striker Uruguay tersebut juga sudah mendapatkan vonis berat dari FIFA. Ia pun secara terbuka meminta maaf kepada Giorgio Chiellini dan publik.

Tetapi, buat sebagian pengusaha, aksi Suarez ini jadi ladang bisnis baru. Sebelumnya, Suarez "didapuk" menjadi pembuka tutup botol oleh pengusaha asal Tiongkok. Kini di Swedia, Suarez malah jadi inspirasi untuk alat bantu seks.

Toko daring atau online asal Swedia, Oliver & Eva, meluncurkan "penjepit puting Suarez". Alat bantu seks ini berbentuk kepala Suarez dengan bagian mulut yang terbuka. Jadi terlihat seolah bomber milik Liverpool ini memamerkan giginya. Sex toy Suarez ini dijual sebesar 33 euro atau Rp 537.400.

"Mungkin Suarez akan bangga dengan menyebarkan sedikit kesenangan dan cinta. Meskipun dia melakukan kesalahan di lapangan," kata direktur toko, Tobias Lundqvist, dalam sebuah pernyataannya seperti dilansir AFP, Kamis (3/7/2014).

Diakui oleh Lundqvist, tokonya ini memang terinspirasi aksi Suarez menggigit bahu bek Italia Giorgio Chiellini pada laga babak fase Grup D Piala Dunia 2014, 24 Juni lalu. Tekanan gigitan Suarez bisa disesuaikan oleh penggunanya tergantung suasana hati.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Badminton
Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Badminton
Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Badminton
Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Liga Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Badminton
Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Badminton
Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol Vs PSM

Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol Vs PSM

Liga Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final Setelah 16 Tahun

Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final Setelah 16 Tahun

Badminton
Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Timnas Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Badminton
Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Badminton
Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Liga Lain
Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com