Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arema Siap Hadapi Selangor FC

Kompas.com - 25/02/2014, 01:53 WIB
Kontributor Malang, Yatimul Ainun

Penulis

MALANG, KOMPAS.com — Pelatih Arema Indonesia Suharno menilai Selangor FC merupakan tim kuat. Meski begitu, ia mengaku yakin bahwa anak-anak didiknya mampu meraih kemenangan atas Selangor pada laga perdana Grup F Piala AFC, di Stadion Majelis Perbandaran Selayang, Malaysia, Selasa (25/2/2014).

"Tidak ada pemain Selangor yang secara khusus kami waspadai. Yang saya waspadai malah kepada pelatih lawan. Karena pemain yang melawan pemain, kalau saya lawan pelatih. Tapi yang jelas Selangor tim kuat karena mereka mewakili negara Malaysia di AFC Cup. Mesti tanpa Gustavo Lopez yang masih cedera, semua pemain siap tempur di laga besok," kata Suharno.

"Kami menentukan apakah akan main menyerang atau bertahan ketika pertandingan sudah berjalan karena kami belum melihat Selangor secara utuh. Hanya di YouTube saja saya lihat mereka, tapi saya sudah siapkan tim sejak di Malang. Saya juga mewaspadai Andik Vermansyah kalau dia diturunkan. Andik punya kecepatan, dia pemain bagus. Ya, kalau tidak bagus, mana mungkin Selangor merekrutnya," jelas Suharno.

Pada kesempatan yang sama, pemain belakang Singo Edan, Victor Igbonefo, menyatakan sangat siap mengemban tugas mengawal Andik.

"Saya siap berikan yang terbaik. Kalau saya ditugaskan mengawal Andik, saya sangat siap menjalankan tugas ini," ujar Igbonefo.

Sementara itu, pelatih Selangor FC Mehmed Durakovic menilai Arema tim tangguh. Menurutnya, pertandingan akan berlangsung sengit.

"Tiga pemain kami dipanggil Timnas Malaysia, baru balik Senin ini (24/2/2014). Beruntung, semua pemain dalam kondisi bagus dan tidak ada yang cedera," kata Durakovic.

"Arema tim yang bagus, apalagi performanya saat ini. Kami sangat menghormati Arema, yang meraih lima kemenangan beruntun di liga domestik. Apalagi barisan penyerangnya sangat produktif. Meski begitu, kami yakin meraih tiga angka. Kami punya Andik yang saya anggap pemain yang fantastis. Tentu saja kami akan memainkannya pada laga nanti," tambahnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Timnas Indonesia
3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com