Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia Vs Irak, STY Ungkap Kondisi Usai Dilarikan ke Rumah Sakit

Kompas.com - 05/06/2024, 14:38 WIB
Ahmad Zilky,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengaku sempat dilarikan ke rumah sakit karena mengalami sakit flu jelang laga kontra Irak.

Timnas Indonesia bakal bertanding menghadapi Irak dalam putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Laga timnas Indonesia vs Irak dijadwalkan bergulir di Stadion Utama Gelora Karno (SUGBK), Jakarta, pada Kamis (6/6/2024).

Shin Tae-yong mengungkapkan bahwa dirinya sempat menderita flu jelang laga timnas Indonesia melawan Irak.

Baca juga: Indonesia Vs Irak: STY Sebut Verdonk Absen, Kans Jay Idzes Main

Pelatih asal Korea Selatan itu bahkan sampai dibawa ke rumah sakit karena menyadari gejala flu yang ia alami cukup parah.

“Hanya ada gejala flu, tetapi karena gejalanya agak parah, jadi saya ke rumah sakit untuk cek,” kata Shin Tae-yong dalam sesi jumpa pers di Hotel Sultan, Jakarta, pada Rabu (5/6/2024).

“Memang ada agenda check-up sedikit (di rumah sakit), tetapi saya baik-baik saja saat ini,” imbuhnya.

Lebih lanjut, STY memberikan pujian kepada Irak. Ia menyebut tim besutan Jesus Casas mempunyai kemampuan mumpuni.

Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Pelatih berumur 53 tahun tersebut menyadari kualitas Irak berada di atas timnas Indonesia.

Walau demikian, eks pelatih asal Korea Selatan itu meminta kepada armada timnas Indonesia untuk memperlihatkan rasa percaya diri.

“Irak merupakan tim yang baik dan pastinya lebih kuat dibandingkan Indonesia,” kata Shin Tae-yong.

“Namun, sekarang sudah waktunya kami bisa mencoba meraih kemenangan,” ungkap mantan pemain timnas Korea Selatan itu.

“Jadi, yang terpenting, para pemain bisa bermain dengan perrcaya diri, mungkin saja bisa membawa hasil baik,” katanya.

Baca juga: Link Live Streaming Timnas U20 Indonesia Vs Ukraina, Kickoff 23.00 WIB

Adapun timnas Indonesia tinggal selangkah lagi mengamankan tiket ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Syaratnya, timnas Indonesia harus meraih kemenangan melawan Irak atau Filipina demi mengamankan tempat di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com