Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Liverpool Kalah Lagi, Ada Efek dari Laga Manchester United

Kompas.com - 15/04/2024, 10:47 WIB
Leonardo Juan Ruiz Febrian,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Liverpool sedang dalam tren negatif selama tiga laga terakhir (1 seri, 2 kekalahan). Juergen Klopp menilai ada efek kekalahan 3-4 dari Manchester United pada perempatfinal Piala FA 2023-2024 (17/3/2024) pada rentetan tersebut. 

The Reds menelan kekalahan 0-1 dari Crystal Palace dalam laga lanjutan Liga Inggris 2023-2024, pada Minggu (14/4/2024). 

Ini merupakan kekalahan pertama Liverpool di Anfield pada ajang Liga Inggris sejak Oktober 2022.

Sebelum kalah dari Crystal Palace, pasukan Juergen Klopp juga tumbang 0-3 saat menjamu Atalanta dalam babak perempatfinal Liga Eropa 2023-2024. 

Klopp menilai ada efek negatif setelah kekalahan 3-4 dari Man United sebelum jeda untuk laga-laga internasional.

Sejak itu, Liverpool hanya memenangkan dua dari lima laga yang dimainkan dalam semua ajang kompetisi termasuk saat ditahan imbang 2-2 di Old Trafford walau mendominasi peluang.

"Saya tidak 100 persen yakin bahwa cara kami menghadapi kedua pertandingan lawan United sangat membantu," ujar Klopp di Sky Sports

"Kami kalah dalam pertandingan itu dan seperti sebuah bencana karena kami tampil sangat baik namun tetap kalah."

"Kemudian kami bermain imbang di sana (Old Trafford), bermain sangat bagus untuk waktu lama dan hanya mengambil imbang," ucap Klopp menambahkan. 

Baca juga: Hasil Liverpool Vs Crystal Palace: The Reds Kalah, Anfield Tak Lagi Angker

Liverpool berbagai hasil imbang 2-2 dengan Setan Merah dalam laga liga yang dimainkan di Old Trafford pada (7/4/2024). 

Klopp menilai kekalahan yang diterima kala menghadapi Manchester United dan Crystal Palace amat berbeda. 

"Gol-gol yang kami kemasukan terlalu mudah. Saya mengatakan apa yang saya katakan tentang pertandingan hari ini," ucap pelatih asal Jerman. 

"Kami mengharapkan sebuah reaksi dan kami melihat sebuah reaksi, bahwa kami kalah dalam pertandingan itu," tambahnya. 

"Jadi itu tidak membantu, Anda bisa melihatnya. Di atas semua itu, pertandingan sebelumnya, di Man United di mana kami kehilangan poin," jelas Klopp. 

Baca juga: Prediksi Skor dan Susunan Pemain Liverpool Vs Crystal Palace

Eberechi Eze menjadi pahlawan  Palace atas Liverpool. Gol semata wayangnya pada menit ke-14 membawa kemenangan bagi tim tamu. 

Kekalahan dari Crystal Palace menggagalkan upaya The Reds untuk menyalip Manchester City dari puncak klasemen sementara Liga Inggris 2023-2024. 

Kini, Liverpool menempati peringkat ketiga klasemen dengan 71 poin, terpaut 2 angka dari Man City di posisi teratas. 

Arsenal di peringkat kedua memiliki poin yang sama dengan Liverpool, tetapi unggul dalam jumlah produktifitas gol 75 berbanding 72.

Klub asal Merseyside akan bertandang ke Stadion Gewiss pada Jumat (19/4/2024), dini hari WIB, guna melakoni leg kedua perempatfinal Liga Eropa melawan Atalanta. 

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Liga Lain
Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Liga Spanyol
Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Liga Indonesia
Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Timnas Indonesia
Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Badminton
Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Liga Inggris
Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Internasional
Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Badminton
Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Liga Lain
Pemain Terlupakan Man City Bisa Dapat Medali Juara Premier League

Pemain Terlupakan Man City Bisa Dapat Medali Juara Premier League

Liga Inggris
Kata Manajer Tim Terkait Ujian Madura United di Championship Series Liga 1

Kata Manajer Tim Terkait Ujian Madura United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Resmi Diluncurkan, Honor of Kings Gelar Turnamen Esport

Resmi Diluncurkan, Honor of Kings Gelar Turnamen Esport

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com