Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

STY Bahas Skandal Tenis Meja Timnas Korea, Kisruh Son dan Lee Kang-in

Kompas.com - 18/02/2024, 17:00 WIB
Ahmad Zilky,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, berbicara mengenai skandal keributan di kubu timnas Korea Selatan yang melibatkan Son Heung-min dan Lee Kang-in.

Son Heung-min terlibat perselisihan dengan sejumlah pemain muda Korea Selatan sebelum kekalahan 0-2 melawan Yordania di semifinal Piala Asia 2023.

Keributan bermula saat Son Heung-min merasa tidak senang dengan sikap para pemain muda Korea Selatan yang meninggalkan meja makan agar bisa bermain tenis meja.

Pasalnya, pemain Spurs itu merasa sesi makan malam dianggap sebagai kesempatan untuk menjalin kebersamaan di skuad Korea Selatan.

Baca juga: Postecoglou Bela Son Usai Skandal Tenis Meja di Timnas Korea Selatan

Alhasil, Son menegur para pemain muda Korea Selatan karena posisinya sebagai seorang kapten dan pemain senior Taeguk Warriors.

Perselisihan pun terjadi. Son yang sangat marah sempat mencengkeram kerah baju Lee Kang-in.

Pemain-pemain Korea Selatan lainnya lantas berupaya untuk melerai perkelahian antara Son dan Lee Kang-in.

Pertikaian itu bahkan berujung kepada cedera di jari Son Heung-min. Eks penyerang Leverkusen itu bahkan bermain melawan Yordania dengan kondisi jari terkilir.

Shin Tae-yong, yang pernah melatih timnas Korea Selatan, buka suara mengenai perselisihan antara Son dan Lee Kang-in.

Baca juga: Skandal Tenis Meja Korsel dan Cedera Jari Son Heung-min

Menurut Shin Tae-yong, perlu kebijaksanaan antara Son dan Lee Kang-in untuk menyelesaikan permasalahan.

“Saya tahu mereka berdua,” kata Shin Tae-yong, dikutip dari KBS News pada Minggu (18/2/2024).

“Saat mereka berdua bertemu lagi, Son Heung-min sebagai kakak, harus memeluk Lee Kang-in,” ujar pelatih berumur 53 tahun berinisial STY itu.

“Sedangkan Lee Kang-in mengakui kesalahannya kepada Son, tidak akan ada lagi masalah di antara mereka berdua,” ujar sosok yang melatih Korea Selatan di Piala Dunia 2018 itu.

Baca juga: Korea Selatan Gagal ke Final Piala Asia 2023, Son Heung-min Tak Menyesal

Sementara itu, Federasi Sepak Bola Korea Selatan (KFA) mengakui para pemainnya memang terlibat keributan.

KFA pun tengah melakukan penyelidikan terkait "skandal tenis meja" di timnas Korea Selatan saat Piala Asia 2023 yang melibatkan Son dan Lee Kang-in.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Liga Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Badminton
Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Fakta Menarik Uzbekistan, Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Pesan dan Harapan untuk Ernando Ari Jelang Laga Melawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Saat Sikap Berkelas STY Disorot Usai Bawa Indonesia Singkirkan Korsel...

Timnas Indonesia
Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Preview Indonesia Vs Uzbekistan di Mata Pengamat Tanah Air

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Hasil Piala Uber 2024: Ester Pastikan Indonesia Bekuk Hong Kong

Badminton
Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Kebahagiaan Gelandang Persib Dedi Kusnandar Menyaksikan Timnas U23

Timnas Indonesia
Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com