Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Direktur Milan Bicara Rencana Rossoneri untuk Maignan dan Giroud

Kompas.com - 16/02/2024, 19:45 WIB
Firzie A. Idris

Penulis

KOMPAS.com - Direktur AC Milan, Giorgio Furlani, berbicara mengenai masa depan dua pemain asal Perancis, kiper Mike Maignan dan penyerang Olivier Giroud.

Hal tersebut diutarakan Giorgio Furlani sebelum laga Liga Europa kontra Rennes pada Jumat (16/2/2024) dini hari WIB.

Pertama, Furlani mengutarakan keyakinannya untuk mempertahankan kiper Maignan di tengah lirikan beberapa klub elite Eropa lain.

"Dia adalah salah satu penjaga gawang terbaik di dunia," ujarnya kepada Sky Italia.

"Dia masih memiliki kontrak dua setengah tahun, kami berharap dia tetap bersama kami untuk waktu yang lama."

Maignan sendiri merupakan produk dari akademi Paris Saint-Germain sebelum pindah ke Lille dan bergabung dengan Milan pada Mei 2021.

Baca juga: Kata Arrigo Sachhi Soal Tiga Penyesalan Milan: Calhanoglu, De Ketelaere, dan Diaz

Ia pindah ke Milan sebagai pengganti Gianluigi Donnarumma yang bergeser ke PSG.

Kiper AC Milan, Mike Maignan, berbicara mengenai serangan rasialis yang menimpa dirinya pada laga Liga Italia Udinese vs Milan, Minggu (21/1/2024) dini hari WIB.AFP/GABRIELE MENIS Kiper AC Milan, Mike Maignan, berbicara mengenai serangan rasialis yang menimpa dirinya pada laga Liga Italia Udinese vs Milan, Minggu (21/1/2024) dini hari WIB.

Maignan memiliki kontrak hingga 2026 dan memenangkan penghargaan kiiper terbaik Serie A pada 2021-2022 dan terpilih menjadi bagian Tim Terbaik Serie A selama dua tahun memperkuat Rossoneri.

Sementara itu, Furlani juga mengutarakan situasi yang sedikit berbeda dengan bomber Olivier Giroud.

Sang penyerang memasuki beberapa bulan terakhir ikatan kerjanya bersama kubu Milan.

Pencetak rekor gol di Timnas Perancis itu akan berusia 38 tahun saat musim depan bergulir, tetapi Furlani mengutarakan bahwa tim masih terbuka apabila sang striker ingin perpanjang ikatan kerja.

Baca juga: Hasil Milan Vs Rennes: Sinar Loftus-Cheek Bawa Rossoneri Menang 3-0

Sang bomber kidal memang masih berkontribusi besar bagi Milan dengan catatan 11 gol dan dan 8 assist dari 21 laga Serie A musim ini.

"Masih terlalu dini untuk membicarakan masa depannya, namun pintu masih terbuka jika ia ingin bertahan," kata Furlani.

RMC Sport melaporkan bahwa Giroud menjadi incaran beberapa klub di Liga Amerika Serikat (MLS) untuk musim panas ini.

Pertandingan Milan vs Rennes di Stadion San Siro sendiri berakhir dengan skor 3-0. 

Sepasang gol Rossoneri, julukan Milan, dicetak Ruben Loftus-Cheek (32', 47') dan satu gol lainnya hadir berkat Rafael Leao (52').  

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ungkapan Hati Bojan Hodak Bawa Persib ke Final, Putus Kutukan Bali United

Ungkapan Hati Bojan Hodak Bawa Persib ke Final, Putus Kutukan Bali United

Liga Indonesia
BERITA FOTO: Persib ke Final, Atmosfer Luar Biasa Si Jalak Harupat

BERITA FOTO: Persib ke Final, Atmosfer Luar Biasa Si Jalak Harupat

Liga Indonesia
Jadwal Final Thailand Open 2024: Ana/Tiwi Harapan Juara Indonesia

Jadwal Final Thailand Open 2024: Ana/Tiwi Harapan Juara Indonesia

Badminton
Thailand Open 2024, Rasa Syukur Febriana/Amalia Tembus Final Super 500 Pertama

Thailand Open 2024, Rasa Syukur Febriana/Amalia Tembus Final Super 500 Pertama

Badminton
Jadwal Liga Inggris dan Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Jadwal Liga Inggris dan Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Liga Inggris
Atalanta Lolos ke Liga Champions, De Ketelaere Minta Maaf ke AC Milan

Atalanta Lolos ke Liga Champions, De Ketelaere Minta Maaf ke AC Milan

Liga Italia
Hasil Torino Vs Milan: Bola Udara, Sengatan 17 Detik, Rossoneri Kalah

Hasil Torino Vs Milan: Bola Udara, Sengatan 17 Detik, Rossoneri Kalah

Liga Italia
Veddriq Leonardo Juara di Shanghai, Buka Kans Lolos Olimpiade Paris 2024

Veddriq Leonardo Juara di Shanghai, Buka Kans Lolos Olimpiade Paris 2024

Sports
Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Bundesliga
Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Timnas Indonesia
FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

Liga Indonesia
Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com