Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Progres VAR di Indonesia Berlanjut, Wasit Dapat Pelatihan Khusus

Kompas.com - 17/11/2023, 15:30 WIB
Sehan Gerin,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memang menargetkan agar Video Assistant Referee (VAR) di Liga 1 Indonesia dapat diimplementasikan pada bulan Februari. Hingga saat ini juga, VAR di Indonesia masih terus dipersiapkan.

Bahkan kini, persiapan VAR di Indonesia sudah memasuki tahap ketiga. Asep Saputra selaku Direktur PT Liga Indonesia Baru (LIB) yang menyampaikan ini secara langsung.

Dia juga menjelaskan kondisi di tahap ketiga ini.

Baca juga: Sosialisasi VAR di Liga Indonesia, Tegaskan 4 Keputusan dan Pemusatan di Stadion

"Sekarang sudah tahap ketika dan ada pelatihan khusus. Persiapan ini tentu untuk wasit yang nanti berperan sebagai VAR dan asisten VAR. Kemudian akan ada Replay Operator juga dan 3 orang ini akan krusial dalam pelaksanaan VAR," ungkap Asep mengenai progres VAR di Indonesia.

Replay Operator ini nantinya memiliki tugas untuk memberikan tayangan video ulang kepada wasit pemimpin untuk memberikan gambaran dari insiden yang terjadi sehingga perannya akan sangat vital.

Asep juga menambahkan bahwa Indonesia akan menjalin kerjasama dengan Hawk Eye sebagai Selective Technology Provider atau STP.

Dirinya juga sedang berjuang agar progresnya dapat berjalan lancar dan bisa digunakan pada akhir Februari.

Ratu Tisha selaku Wakil Ketua Umum PSSI tidak ingin memberi tekanan dan terburu-buru, dirinya menyampaikan bahwa pelatihan seperti ini akan memakan waktu yang cukup lama.

Perlu diingat juga, meski pada Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia, VAR sudah digunakan, bukan berarti Liga1 bisa menggunakannya dalam waktu dekat.

Baca juga: Piala Dunia U17 2023: Bima Bicara Drama VAR Saat Indonesia Vs Maroko

Ratu Tisha juga menjelaskan bahwa VAR yang digunakan akan jauh berbeda dengan yang digunakan pada Piala Dunia U-17 2023, sebab pada Piala Dunia U-17 2023, VAR yang digunakan datang dari pihak FIFA. 

"VAR di Liga 1 akan berbeda dengan di Piala DUnia U-17 2023, karena kali ini, kami harus menyiapkan sendiri. Pada Piala Dunia U-17 2023 itu milik FIFA," jelas Ratu Tisha mengenai penggunaan VAR di Indonesia nanti.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Alasan Ten Hag Yakin Akan Bertahan di Manchester United

Alasan Ten Hag Yakin Akan Bertahan di Manchester United

Liga Inggris
Menilik Statistik Perjuangan Timnas U23 Indonesia di Piala Asia-Playoff Olimpiade

Menilik Statistik Perjuangan Timnas U23 Indonesia di Piala Asia-Playoff Olimpiade

Timnas Indonesia
Exco PSSI Ungkap Reaksi Ernando Ari soal Marteen Paes

Exco PSSI Ungkap Reaksi Ernando Ari soal Marteen Paes

Timnas Indonesia
Championship Series: Hindari Sanksi Komdis, Persib Imbau Bobotoh

Championship Series: Hindari Sanksi Komdis, Persib Imbau Bobotoh

Liga Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Jalani Hal Penting dan Dasar Jelang Vs Korea Utara

Timnas U17 Putri Indonesia Jalani Hal Penting dan Dasar Jelang Vs Korea Utara

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Ten Hag Tak Menyesal Sedetik Pun Latih MU

Man United Vs Arsenal, Ten Hag Tak Menyesal Sedetik Pun Latih MU

Liga Inggris
Opsi Persib Perpanjang Kontrak Pelatih Bojan Hodak, Durasi Panjang…

Opsi Persib Perpanjang Kontrak Pelatih Bojan Hodak, Durasi Panjang…

Liga Indonesia
Al Hilal Juara Liga Arab Saudi, Tak Terkalahkan, Sisihkan Al Nassr-Ronaldo

Al Hilal Juara Liga Arab Saudi, Tak Terkalahkan, Sisihkan Al Nassr-Ronaldo

Liga Lain
Perundungan Siber Suporter Sepak Bola Indonesia dan Peran Penting PSSI

Perundungan Siber Suporter Sepak Bola Indonesia dan Peran Penting PSSI

Internasional
Hasil Sprint Race MotoGP Perancis: Jorge Martin Menang, Disusul Marquez dan Vinales

Hasil Sprint Race MotoGP Perancis: Jorge Martin Menang, Disusul Marquez dan Vinales

Motogp
Klasemen Liga Inggris: Man City Geser Arsenal, Singkirkan Liverpool

Klasemen Liga Inggris: Man City Geser Arsenal, Singkirkan Liverpool

Liga Inggris
Klasemen Liga Italia: Milan dan Inter Pesta Gol, Bologna Salip Juventus

Klasemen Liga Italia: Milan dan Inter Pesta Gol, Bologna Salip Juventus

Liga Italia
Hasil AC Milan Vs Cagliari 5-1: Pulisic Cetak Dwigol, Rossoneri Perkasa

Hasil AC Milan Vs Cagliari 5-1: Pulisic Cetak Dwigol, Rossoneri Perkasa

Liga Italia
Hasil Granada Vs Real Madrid 0-4, Messi dari Turki dan Brahim Diaz Jadi Bintang

Hasil Granada Vs Real Madrid 0-4, Messi dari Turki dan Brahim Diaz Jadi Bintang

Liga Spanyol
Hasil Forest Vs Chelsea 2-3, The Blues di Jalur Antarklub Eropa

Hasil Forest Vs Chelsea 2-3, The Blues di Jalur Antarklub Eropa

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com