Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

David da Silva Raja Gol Persib

Kompas.com - 31/10/2023, 09:00 WIB
Ferril Dennys

Penulis

Sumber Persib

KOMPAS.com - Persib Bandung berhasil mengalahkan PSS Sleman dengan skor 4-1 pada pertandingan Liga 1 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu (28/10/2023).

Salah satu gol Persib diciptakan oleh mesin gol mereka, David da Silva.

Baca juga: Hasil Persib Vs PSS Sleman 4-1: David Da Silva Gemilang, Maung Bandung Benamkan Elang Jawa

Gol Da Silva yang diciptakan pada menit ke-21 itu merupakan torehan ke-42 striker asal Brasil tersebut sejak berbaju Persib.

Jumlah gol yang sudah dicetak David da Silva itu melewati catatan 41 gol Sutiono Lamso pada rentang 1994-1999.

DDS - inisialnya - pertama kali bergabung dengan Persib pada putaran kedua Liga 1 2021/2022.

Saat itu, mantan pemain Persebaya ini menyumbangkan 7 gol untuk Persib.

Pada musim berikutnya, dia berhasil menyumbangkan 24 gol. Sedangkan hingga berakhirnya paruh musim pertama Liga 1 2023/2024, DDS sudah mencetak 11 gol.

Di bawah DDS dan Sutiono, dalam daftar pencetak gol terbanyak PERSIB sejak era Liga Indonesia, ada nama Cristian Gonzales dengan 40 gol, Ezechiel N'Douassel (36), dan Hilton Mauro Moreira (33).

David da SIlva melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Persita Tangerang dalam pertandingan pekan ke-14 Liga 1 2023-2024 antara Persib vs Persita, di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu (1/10/2023). Terkini, David Da Silva mencetak satu gol ke gawang PSS Sleman pada laga pekan ke-17, Sabtu (28/10/2023).KOMPAS.com/Adil Nursalam David da SIlva melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Persita Tangerang dalam pertandingan pekan ke-14 Liga 1 2023-2024 antara Persib vs Persita, di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu (1/10/2023). Terkini, David Da Silva mencetak satu gol ke gawang PSS Sleman pada laga pekan ke-17, Sabtu (28/10/2023).

Sebelumnya, DDS juga sempat memecahkan rekor pencetak gol terbanyak Persib dalam satu musim yang juga dibuat Sutiono pada LI I/1994-1995 dengan 21 gol pada Liga 1 2022/2023.

Kendati catatan yang ditorehkan cukup fenomenal, David da Silva mengaku tak terlalu melihat hal itu.

Dia mengaku hanya fokus memberikan yang terbaik untuk Persib dalam setiap laga.

Kendati demikian, ia tak memungkiri rasa senang bisa mencetak banyak gol untuk Persib yang menjadi tugasnya.

“Target saya adalah selalu memberikan yang terbaik di setiap pertandingan untuk Persib. Angka-angkanya akan kita lihat berapa yang saya capai ketika musim selesai. Saya 100 persen dan fokus pada pekerjaan saya,” kata pemain bernomor punggung 19 tersebut.

DDS menegaskan, target utamanya bersama tim adalah kemenangan, tidak peduli siapa yang mencetak gol.

“Kerja keras selalu untuk menghasilkan yang terbaik untuk Persib,” ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Timnas Indonesia
Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Sports
Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Liga Champions
Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Liga Champions
Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Liga Champions
Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Liga Indonesia
Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Liga Champions
Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Liga Champions
Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com