Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Blunder VAR Tottenham Vs Liverpool, Juergen Klopp Bilang Gila

Kompas.com - 01/10/2023, 06:25 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, menyebut banyak keputusan gila wasit pada pertandingan melawan Tottenham Hotspur. 

Duel Tottenham vs Liverpool di Stadion Tottenham Hotspur, Sabtu (30/9/2023) malam WIB, berakhir dengan skor 2-1. 

The Reds, julukan Liverpool, bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-26 setelah Curtis Jones mendapat kartu merah akibat menginjak kaki Yves Bissouma. 

Kekurangan jumlah pemain membuat Liverpool kebobolan lewat tendangan Son Heung-min pada menit ke-36. 

Baca juga: Hasil Tottenham Vs Liverpool: 2 Kartu Merah, Matip Bunuh Diri, The Reds Kalah

Liverpool lalu menyamakan skor melalui tembakan Cody Gakpo pada menit ke-45+4. 

Namun, Liverpool kembali kehilangan pemain pada menit ke-62 setelah Diogo Jota menerima kartu kuning kedua. 

Pertahanan Liverpool pun runtuh pada menit ke-90+6. Joel Matip mencetak gol bunuh diri karena salah mengantisipasi bola. 

Seusai pertandingan, Juergen Klopp menilai pertandingan tidak adil dan banyak keputusan gila sang pengadil lapangan yang merugikan timnya. 

Baca juga: Tottenham vs Liverpool, Pernyataan Penuh PGMOL Soal Blunder VAR

"Saya tak pernah lebih bangga terhadap tim kami ketimbang hari ini," kata Klopp, dikutip dari BBC. 

"Saya tak pernah melihat suatu laga dengan situasi yang tidak lebih adil, keputusan-keputusan gila," ujar pelatih asal Jerman ini. 

Klopp menjabarkan bahwa dua kartu merah yang didapat timnya bukan keputusan yang tepat. 

"Kartu merah pertama, Curtis menginjak bola dan (kakinya) ke atas. Bukan tekel yang buruk. Hal ini terlihat berbeda di gerakan lamban. Ia kurang beruntung," ucapnya. 

Baca juga: Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Man City-Man United Keok, Blunder VAR Tottenham Vs Liverpool

"Bagi Diogo Jota, kartu pertama bukanlah kuning. Kemudian, ia mendapat kartu kuning kedua dan sulit bertahan dengan delapan pemain outfield," tuturnya. 

Klopp juga menyinggung gol Luis Diaz pada babak pertama yang dianulir wasit Simon Hooper.

Sang wasit membuat keputusan berdasarkan tinjauan VAR (Video Assistant Referee). Akan tetapi, VAR tak menunjukkan grafis garis seperti biasanya. 

Halaman:


Terkini Lainnya

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Liga Indonesia
Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Timnas Indonesia
Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Timnas Indonesia
3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com