Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Stallion Laguna Vs Bali United: Serdadu Tridatu Adaptasi Rumput Sintetis

Kompas.com - 18/09/2023, 22:15 WIB
Suci Rahayu,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Bali United bakal segera memulai perjalanan mengarungi kompetisi Piala AFC 2023-2024.

Mereka tergabung dalam Grup G bersama Terengganu FC (Malaysia), Stallion Laguna FC (Filipina), dan Central Coast Mariners (Australia).

Pada laga pertama babak penyisihan grup ini, Bali United akan menjalani partai away menghadapi tuan rumah Stallion Laguna FC di Binan Football Stadium, Filipina, pada Rabu (20/9/2023) malam.

Selama persiapan, selain mematangkan strategi, Bali United juga mencoba mengantisipasi kondisi lapangan Binan Football Stadiium yang menggunakan rumput sintetis.

Sebagai informasi, sebagian besar lapangan di Filipina menggunakan rumput sintetis.

Selama ini, Mohammed Rasyid dkk lebih terbiasa latihan dan bermain di lapangan dengan rumput asli.

Baca juga: Teco Respons Rumor Keretakan Ruang Ganti Bali United

Kondisi itu menjadi tantangan tersendiri bagi tim berjuluk Serdadu Tridatu kala bertandang ke Filipina.

"Bali United sudah mencari informasi mengenai mereka (Stallion Laguna FC) salah satunya mereka bermain di lapangan yang sintetis," kata pelatih Bali United, Stefano Cugurra.

Bali United mesti meningkatkan kewaspadaan mengingat dalam beberapa lawatan terakhir ke Filipina mereka selalu gagal mendulang poin.

Guna beradaptasi dengan permukaan sintetis, Bali United telah menjalani latihan di lapangan berumput buatan yang tersedia di Bali.

"Tim Bali United sendiri tidak punya banyak waktu buat untuk persiapan. Fokus utama kami dari recovery pemain dan juga adaptasi sama rumput lapangan sintetis," ujar Stefano Cugurra.

"Dari tim sendiri sudah latihan di lapangan sintetis, buat pemain mulai adaptasi. Tapi, ini (rumput sintetis) pasti faktor positif buat tim tuan rumah karena mereka sering main di lapangan sintetis," katanya menutup.

Baca juga: Diadang Tantangan Super Berat, Bali United Bertekad Lebih Kuat

Laga melawan Stallion Laguna FC ini menjadi kesempatan bagi Bali United untuk memperbaiki catatan mereka kala bermain kontra tim Filipina. Sebelumnya, mereka hanya meraih satu hasil imbang dan sebuah kekalahan.

Saat ini, Stallion Laguna FC tengah berkompetisi di Copa Paulino Alcantara 2023. Dari empat pertandingan yang telah dimainkan di Grup C, mereka meraih tiga kemenangan dan hanya mengalami satu kekalahan.

Tim ini berhasil mencetak 19 gol dan hanya kebobolan tiga gol saja.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com