Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ketika Presiden Jokowi Puji PSSI Era Erick Thohir Saat Cek Venue Piala Dunia U17...

Kompas.com - 12/07/2023, 19:30 WIB
Eris Eka Jaya,
Adil Nursalam

Tim Redaksi

KOMPAS.com -  Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) mengapresiasi kinerja PSSI di bawah Ketua Umum Erick Thohir.

Presiden Jokowi mengatakan hal itu saat berkunjung ke Stadion Si Jalak Harupat (SJH), Soreang, Kabupaten Bandung, Rabu (12/7/2023), dalam persiapan venue Piala Dunia U17 2023 yang akan berlangsung di Indonesia.

"Saya kira manajemen di bawah PSSI, di bawah Pak Erick Thohir, ada sebuah perubahan total sehingga saya ingin melihat (persiapan)," ujar Jokowi.

"Saya kira, proses seperti ini, saya harus memberikan apresiasi kepada PSSI yang memberikan kesempatan kepada anak-anak muda kita untuk bisa ikut berpartisipasi di Piala Dunia U17," tuturnya.

Baca juga: Piala Dunia U17, Presiden Jokowi Memantau Kesiapan Si Jalak Harupat dan Seleksi Timnas

Dalam pidatonya, Jokowi pun menyampaikan bahwa proses renovasi Stadion Si Jalak Harupat telah rampung dilakukan secara mendetail oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR). 

"Kita senang proses renovasi telah selesai, dulu pernah dicek sama FIFA, nanti akan ada proses ulang lagi dari FIFA untuk yang U17 karena yang kemarin dicek untuk yang U20," ucap Jokowi.

Adapun perbaikan yang telah dilakukan meliputi kursi stadion, toilet, pencahayaan, ruang ganti, akses keluar masuk, dan parkiran.

"Yang sudah diperbaiki baik seatnya kemudian rumputnya, kemudian lampunya, toiletnya, tempat ganti pakaian, akses keluar masuk stadion maupun keluar masuk Stadion Si Jalak Harupat, semuanya detail dilakukan oleh kementerian PUPR," ujarnya.

Baca juga: Piala Dunia U17, Bima Sakti Akui Kerangka Timnas U17 Sudah Terbentuk

Jokowi turut berkomunikasi dengan pelatih timnas U17 Bima Sakti soal seleksi yang tengah berlangsung.

“Yang kedua proses seleksi, saya senang bahwa akan dilakukan proses seleksi di 10 kota yang nanti ini saya tanya coach Bima sakti, berapa yang diseleksi, hari ini 187 pemain,” sebut Jokowi. 

Adapun Indonesia akan menjadi tuan rumah event Piala Dunia U17 yang akan digelar 10 November sampai dengan 2 Desember.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Liga Inggris
Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Liga Italia
Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Liga Lain
Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Liga Indonesia
VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

Liga Indonesia
Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Badminton
PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

Timnas Indonesia
Alasan Skuad AC Milan Gunakan Jersey Nama Ibu Kala Libas Cagliari

Alasan Skuad AC Milan Gunakan Jersey Nama Ibu Kala Libas Cagliari

Liga Italia
Alasan Ten Hag Yakin Akan Bertahan di Manchester United

Alasan Ten Hag Yakin Akan Bertahan di Manchester United

Liga Inggris
Menilik Statistik Perjuangan Timnas U23 Indonesia di Piala Asia-Playoff Olimpiade

Menilik Statistik Perjuangan Timnas U23 Indonesia di Piala Asia-Playoff Olimpiade

Timnas Indonesia
Exco PSSI Ungkap Reaksi Ernando Ari soal Marteen Paes

Exco PSSI Ungkap Reaksi Ernando Ari soal Marteen Paes

Timnas Indonesia
Championship Series: Hindari Sanksi Komdis, Persib Imbau Bobotoh

Championship Series: Hindari Sanksi Komdis, Persib Imbau Bobotoh

Liga Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Jalani Hal Penting dan Dasar Jelang Vs Korea Utara

Timnas U17 Putri Indonesia Jalani Hal Penting dan Dasar Jelang Vs Korea Utara

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Ten Hag Tak Menyesal Sedetik Pun Latih MU

Man United Vs Arsenal, Ten Hag Tak Menyesal Sedetik Pun Latih MU

Liga Inggris
Opsi Persib Perpanjang Kontrak Pelatih Bojan Hodak, Durasi Panjang…

Opsi Persib Perpanjang Kontrak Pelatih Bojan Hodak, Durasi Panjang…

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com