Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Belanda Vs Italia: Kata-kata Donnarumma Disebut Mancini Sebuah Masalah

Kompas.com - 18/06/2023, 11:00 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

KOMPAS.com - Gianluigi Donnarumma menyebut dirinya tak merasakan lagi kesenangan seperti dahulu saat bermain bersama Italia. Pelatih Italia, Roberto Mancini, menyebut pernyataan itu sebuah masalah.

Donnarumma mengeluarkan pernyataan seputar mentalitas bermain Italia usai kalah 1-2 dari Spanyol dalam laga semifinal UEFA Nations League 2022-2023, Jumat (16/6/2023) dini hari WIB

“Ini tentang mentalitas dan bersenang-senang kembali, itulah yang kurang dari kami,” kata Donnarumma dikutip dari Football Italia.

“Sistemnya bisa 4-3-3 atau 3-5-2, tapi mentalitas krusial. Kami mesti bersenang-senang dan menghibur fan, dengan begitu semuanya menjadi lebih mudah. Kami perlu keberanian membangun serangan dari belakang dan itu bergantung kepada mentalitas.”

Baca juga: Hasil Spanyol Vs Italia 2-1: Joselu Bawa La Roja ke Final UEFA Nations League

Pernyataan serupa juga meluncur dari mulut bek Italia yang bermain di Inter Milan, Francesco Acerbi.

Ketika melawan Spanyol pada semifinal UEFA Nations League 2022-2023 di Stadion FC Twente, Enschede, Belanda, Italia meninggalkan skema 4-3-3 yang menjadi resep kesuksesan menjuarai Euro 2020 silam.

Pelatih Italia, Roberto Mancini, kala itu menggeber skema tiga pemain belakang, yakni 3-5-2.

Baca juga: Hasil Belanda Vs Kroasia: Menangi Drama 6 Gol, Modric dkk ke Final UEFA Nations League

Jelang laga perebutan tempat ketiga antara Belanda vs Italia, Minggu (18/6/2023) pukul 20.00 WIB, Mancini disebut-sebut mempertimbangkan untuk kembali ke formasi 4-3-3.

Mancini lantas menjawab soal keresahan Donnarumma serta Acerbi yang mengaku tak bisa bersenang-senang lagi kala bermain bareng Italia.

“Saya tak tahu apakah mereka benar-benar mengatakan itu. Mereka tidak bilang kepada saya. Saya akan tanya mereka,” tutur Mancini, dikutip dari Tuttomercatoweb.

“Walau begitu, terlepas dari kelelahan pada akhir musim, jika mereka tak bersenang-senang adalah sebuah masalah.”

“Begitu memasuki stadion dan lapangan seperti ini, saya ingin bermain sepak bola. Anda harus bersenang-senang. Jika ini masalahnya, mereka harus bilang ke saya sebelumnya,” tutur Mancini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Timnas Indonesia
Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Badminton
Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Timnas Indonesia
Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com