Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bocoran Langkah Senyap Persib Berburu Pemain Baru

Kompas.com - 03/05/2023, 10:12 WIB
Adil Nursalam,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Persib Bandung belum mengumumkan satu pun pemain baru dalam persiapan menatap Liga 1 2023-2024

Padahal rapat evaluasi telah dilakukan. Sejauh ini official Persib baru mengumumkan kepergian wing back Bayu Fiqri.

Kemudian, mereka mengumumkan perpanjang kontrak tiga pemain Timnas U20 Indonesia Ferdiansyah Cecep, Kakang Rudianto, dan Robi Darwis. 

Direktur Persib Teddy Tjahjono mengabarkan bahwa pihaknya masih dalam proses mematenkan beberapa rekrutan yang diinginkan pelatih Luis Milla.

Baca juga: Persib Bandung Bereaksi soal Wacana Regulasi Pemain Asing 5+1

Dirinya meminta publik terutama Bobotoh—sebutan pendukung Persib—bersabar menunggu siapa pemain baru yang akan diperkenalkan. 

Manajemen Persib berusaha agar skuad Luis Milla bisa terbentuk sesuai list keinginannya.

“Proses transfer sedang berjalan, jadi tunggu saja pengumumannya di official Persib,” kata Teddy.

“Kayaknya setiap hari ada pengumuman mengenai perpanjangan kontrak, pemain baru, pemain yang selesai kontrak, jadi setiap hari ada di ofisial media,” tuturnya.

Baca juga: Kakang dan Robi Darwis Lebih Lama Berbaju Persib

Teddy sedikit membocorkan bahwa mayoritas skuad lama akan bertahan.

Luis Milla disebut masih akan mengandalkan kerangka musim lalu untuk menambal beberapa posisi yang dinilai kurang atau menjadi titik lemah.

“Secara kerangka masih sama, pemain utama masih sama,” ujar Teddy.

Luis Milla adalah pelatih yang kuat dengan karakter permainan penguasaan bola tiki-taka khas Timnas Spanyol. 

Pendekatannya yang ia terapkan kepada Persib adalah dengan memasang tiga bek sejajar. 

Baca juga: Persib Perpanjang Kontrak Ferdiansyah, Eksistensi Jebolan Akademi

Formasi itu perkasa pada awal kedatangannya menggantikan pelatih Persib terdahulu, Robert Rene Alberts. 

Milla mampu membawa Persib tak terkalahkan dalam 15 pertandingan beruntun. Hasil tersebut yang membuat Maung Bandung menjadi penantang gelar juara.

Teddy memastikan manajemen akan mendukung langka Milla pada musim baru, salah satunya dengan mendatangkan pemain bidikan sesuai keinginan sang entrenador

“Itu semua pilihan dari Luis Milla, karena tadi teknisnya pemain adalah wilayah dari tim pelatih,” ungkap Teddy.

“Jadi tim pelatih memberikan daftar pemain incarannya untuk kami tindaklanjuti,” pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Timnas Indonesia
Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Badminton
Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Timnas Indonesia
Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com