Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Klasemen Liga Italia Usai Juventus Dihukum Pengurangan 15 Poin

Kompas.com - 21/01/2023, 08:20 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pekan ke-19 Liga Italia 2022-2023 baru akan dimulai Sabtu (21/1/2023) malam WIB. Namun, klasemen Liga Italia sudah mengalami perubahan. 

Perubahan di klasemen Liga Italia terjadi karena hukuman Juventus yang mendapat pengurangan 15 poin. 

Pengadilan Banding Federasi Sepak Bola Italia menyatakan Juventus bersalah atas kasus transfer pemain. 

Sanksi dijatuhkan setelah jaksa Giuseppe Chine meminta Pengadilan Banding FIGC membuka kembali penyisikan setelah adanya bukti-bukti baru soal kasus transfer. 

Baca juga: Juventus Dihukum Pengurangan 15 Poin karena Kasus Transfer

Si Nyonya Besar disebut merekayasa nilai transfer pemain untuk mengakali aturan FFP (Financial Fair Play). 

Giuseppe Chine awalnya menuntut pengurangan sembilan poin. Akan tetapi, pengadilan justru menjatuhkan sanksi lebih berat, yakni pengurangan 15 poin. 

Hukuman ini membuat Juventus yang tadinya berada di posisi ketiga klasemen Liga Italia dengan raihan 37 poin, anjlok ke urutan ke-10. Poin Juventus pun menyusut menjadi 22. 

Juventus dikabarkan bakal mengajukan banding melalui Komite Olimpiade Nasional Italia atau CONI. 

Baca juga: Pernyataan Resmi Juventus Usai Dihukum Pengurangan 15 Poin

Adapun para pemain Juventus sudah bersuara di media sosial. Kapten Juventus, Leonardo Bonucci, mengunggah foto di Instagram dengan tagar #finoallafine, jargon khas klub yang bermakna "sampai akhir". 

"Kami bersamamu. Hari ini, semakin penting untuk menjadi sebuah tim. Melangkah terus di jalan kami," kata Leonardo Bonucci.

Hal serupa juga dilakukan pemain muda Juventus, Nicolo Fagioli, yang menuliskan kata-kata, "Lebih tangguh dan siap daripada sebelumnya". 

Reaksi juga datang dari partner sehati Bonucci yang kini membela klub Los Angeles FC, Giorgio Chiellini.

Chiellini memajang foto yang memuat tulisan "Ketika Anda dari Juve, Anda selamanya Juve".

Klasemen Liga Italia

No Klub D M S K -/+ P
1
Napoli
18 15 2 1 30 47
2
Milan
18 11 5 2 15 38
3
Juventus
18 11 4 3 15 37
4
Inter
18 12 1 5 14 37
5
Lazio
18 10 4 4 16 34
Klasemen selengkapnya

Keterangan:
No: Peringkat
D: Dimainkan
M: Menang
S: Seri
K: Kalah
-/+: Selisih Gol
P: Poin
*Update terakhir Senin (16/01/2023) pukul 04:00 WIB

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com