Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Piala Dunia 2022, Selamat Tinggal Final Impian Messi Vs Ronaldo

Kompas.com - 11/12/2022, 04:40 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Final impian Messi vs Ronaldo batal terwujud di Piala Dunia 2022 karena Portugal gugur di perempat final.

Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo berpeluang bertemu di partai puncak Piala Dunia 2022. 

Itu diketahui setelah Argentina dan Portugal tidak berada di sisi yang sama dalam pool atau bagan fase gugur Piala Dunia 2022. 

Tim Tango berada di sebelah kiri, sedangkan Selecao das Quinas berada di sisi sebaliknya.

Peluang makin terbuka usai timnas Argentina menembus semifinal Piala Dunia 2022 dengan mengalahkan Belanda.

Baca juga: Piala Dunia 2022: Messi Marah ke Wasit Argentina Vs Belanda

La Albiceleste menaklukkan Belanda via adu penalti 3-4 pada laga perempat final di Lusail Iconic Stadium Lusail, Qatar, Sabtu (10/12/2022) dini hari WIB.

Duel Belanda vs Argentina harus diselesaikan lewat adu tendangan penalti karena kedua tim sempat bermain imbang 2-2 sampai extra time berakhir.

Argentina tinggal selangkah lagi masuk final. Untuk mencapainya, Lionel Messi dkk harus menyisihkan Kroasia lebih dulu di semifinal, Rabu (14/12/2022) dini hari WIB.

Meski nantinya Argentina bisa melewati Kroasia, laga impian Messi vs Ronaldo di final Piala Dunia 2022 dipastikan tak terwujud.

Hal itu karena negara Cristiano Ronaldo, Portugal, sudah gugur di perempat final Piala Dunia 2022.

Baca juga: Portugal Gugur dari Piala Dunia 2022, Ronaldo Pergi Sambil Menangis

Timnas Portugal tersisih karena secara mengejutkan takluk 0-1 dari 10 pemain Maroko di Stadion Al Thumama, Doha, Qatar, Sabtu (10/12/2022) malam WIB.

Gol semata wayang Maroko yang bersarang di gawang Portugal dicetak oleh Youssef En-Nesyri (42').

Ronaldo tampil sebagai pemain pengganti dalam laga Maroko vs Portugal. Dia baru masuk pada menit ke-51.

Sempat mendapat peluang emas pada pengujung laga, Ronaldo gagal memanfaatkannya menjadi gol penyeimbang.

Setelah peluit panjang dibunyikan wasit, Ronaldo sepertinya sangat terpukul dengan kekalahan timnas Portugal.

Baca juga: Hasil Maroko Vs Portugal 1-0: Singa Atlas Cetak Sejarah, Ronaldo dkk Tersingkir!

Ronaldo tampak menutupi wajahnya. Dia tak kuasa menagan tangis saat berjalan di lorong menuju ruang ganti.

Emosi pemain 37 tahun itu bisa dipahami karena Ronaldo kembali gagal mempersembahkan trofi Piala Dunia untuk negaranya.

Pencapaian terbaik Ronaldo sejak debut di Piala Dunia adalah membawa Portugal sampai ke semifinal edisi 2006.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Bundesliga
Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com