Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Piala Dunia 2022, Selamat Tinggal Final Impian Messi Vs Ronaldo

KOMPAS.com - Final impian Messi vs Ronaldo batal terwujud di Piala Dunia 2022 karena Portugal gugur di perempat final.

Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo berpeluang bertemu di partai puncak Piala Dunia 2022. 

Itu diketahui setelah Argentina dan Portugal tidak berada di sisi yang sama dalam pool atau bagan fase gugur Piala Dunia 2022. 

Tim Tango berada di sebelah kiri, sedangkan Selecao das Quinas berada di sisi sebaliknya.

Peluang makin terbuka usai timnas Argentina menembus semifinal Piala Dunia 2022 dengan mengalahkan Belanda.

La Albiceleste menaklukkan Belanda via adu penalti 3-4 pada laga perempat final di Lusail Iconic Stadium Lusail, Qatar, Sabtu (10/12/2022) dini hari WIB.

Duel Belanda vs Argentina harus diselesaikan lewat adu tendangan penalti karena kedua tim sempat bermain imbang 2-2 sampai extra time berakhir.

Argentina tinggal selangkah lagi masuk final. Untuk mencapainya, Lionel Messi dkk harus menyisihkan Kroasia lebih dulu di semifinal, Rabu (14/12/2022) dini hari WIB.

Meski nantinya Argentina bisa melewati Kroasia, laga impian Messi vs Ronaldo di final Piala Dunia 2022 dipastikan tak terwujud.

Hal itu karena negara Cristiano Ronaldo, Portugal, sudah gugur di perempat final Piala Dunia 2022.

Timnas Portugal tersisih karena secara mengejutkan takluk 0-1 dari 10 pemain Maroko di Stadion Al Thumama, Doha, Qatar, Sabtu (10/12/2022) malam WIB.

Gol semata wayang Maroko yang bersarang di gawang Portugal dicetak oleh Youssef En-Nesyri (42').

Ronaldo tampil sebagai pemain pengganti dalam laga Maroko vs Portugal. Dia baru masuk pada menit ke-51.

Sempat mendapat peluang emas pada pengujung laga, Ronaldo gagal memanfaatkannya menjadi gol penyeimbang.

Setelah peluit panjang dibunyikan wasit, Ronaldo sepertinya sangat terpukul dengan kekalahan timnas Portugal.

Ronaldo tampak menutupi wajahnya. Dia tak kuasa menagan tangis saat berjalan di lorong menuju ruang ganti.

Pencapaian terbaik Ronaldo sejak debut di Piala Dunia adalah membawa Portugal sampai ke semifinal edisi 2006.

https://bola.kompas.com/read/2022/12/11/04400018/piala-dunia-2022-selamat-tinggal-final-impian-messi-vs-ronaldo

Terkini Lainnya

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Motivasi 'Tolak Kalah' dari Bobotoh

Persib Tatap Championship Series, Motivasi "Tolak Kalah" dari Bobotoh

Liga Indonesia
Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia
PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

Internasional
Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke