Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bakal Main Bareng RANS Nusantara FC, Ronaldinho Ditempatkan di Posisi Apa?

Kompas.com - 25/06/2022, 22:00 WIB
Ahmad Zilky,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Pelatih RANS Nusantara FC, Rahmad Darmawan, mengatakan bahwa dia bakal memberikan kebebasan bagi Ronaldinho untuk memilih posisi.

Legenda sepak bola Brasil Ronaldinho bakal bermain bersama Ronaldino pada laga uji coba dengan format trofeo.

Tiga tim yang bakal turut serta dalam laga uji coba trofeo Ronaldinho bersama RANS Nusantara FC adalah Arema FC dan Persik Kediri.

Pada pertandingan tersebut, Ronaldinho bakal membela RANS Nusantara FC melawan Arema FC dan Persik dengan durasi waktu masing-masing 45 menit.

Baca juga: Trofeo bersama Ronaldinho, Pelatih Arema FC Ajak Pemain Bersenang-senang

Adapun pertandingan trofeo tersebut bakal diselenggarakan di Stadion Kanjuruhan, Kab. Malang, pada Minggu (26/6/2022).

Tentunya, menjelang pertandingan itu timbul satu pertanyaan. Di posisi apa Ronaldinho bakal bermain saat tampil bersama RANS Nusantara FC?

Dilansir dari Transfermarkt, posisi utama Ronaldinho sejatinya adalah gelandang serang. Namun, eks pemain Barcelona itu juga bisa bermain sebagai sayap kiri.

Pelatih RANS Nusantara FC Rahmad Darmawan berbicara dalam sesi konferensi pers menjelang trofeo bersama bintang Brasil, Ronaldinho, Sabtu (25/6/2022) malam WIB.DOK. RANS Nusantara FC Pelatih RANS Nusantara FC Rahmad Darmawan berbicara dalam sesi konferensi pers menjelang trofeo bersama bintang Brasil, Ronaldinho, Sabtu (25/6/2022) malam WIB.

Meski begitu, Rahmad Darmawan selaku pelatih RANS Nusantara FC bakal membiarkan Ronaldinho untuk menentukan posisi yang ingin dia tempati saat bermain di laga uji coba dengan format trofeo nanti.

Baca juga: Harga Tiket Pertandingan dan Coaching Clinic Ronaldinho di Malang

“Memang Ronaldinho mungkin dia guest star pasti privilege saya berikan kepada dia untuk bermain di posisi apa,” ucap Rahmad Darmawan dalam keterangan yang diterima Kompas.com.

“Sebab, setahu saya dalam skema timnas maupun beberapa klub dia bermain di belakang striker atau nomor 10,” tambah dia.

Berkat pengetahuannya itu, Rahmad Darmawan bakal mempersiapkan kebutuhan tim sesuai posisi yang ditempati Ronaldinho.

Selain itu, Rahmad Darmawan juga berharap agar Ronaldinho bisa bermain lebih lama pada pertandingan itu.

Baca juga: Salam Cinta Ronaldinho untuk Messi dari Indonesia

“Saya pikir itu yang akan saya siapkan dan saya senang kalau dia bisa bermain. Apalagi, kalau mainnya tidak 10 menit ya minimal 30 menit,” ucap Rahmad Darmawan.

Menurut Rahmad Darmawan, semakin banyak menit bermain Ronaldinho membuat pemain RANS Nusantara FC dan dirinya bisa mendapatkan pengalaman berharga.

“Tentu bakal memberikan sesuatu yang berbeda pada tim kami, tetapi juga pengalaman untuk saya,” tutup Rahmad Darmawan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Badminton
Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Badminton
Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Liga Lain
Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Internasional
Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Liga Spanyol
Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Badminton
Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Liga Inggris
Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Internasional
Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Liga Inggris
Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com