Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kondisi Asnawi Jelang Lawan Timor Leste: Masih Ada Rasa Sedikit Mengganjal…

Kompas.com - 09/05/2022, 18:00 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Asnawi Mangkualam mengungkapkan kondisinya setelah bergabung dengan timnas Indonesia U23 di SEA Games 2021. 

Asnawi Mangkualam absen saat Indonesia melawan Vietnam pada laga perdana Grup A SEA Games 2021 pada Jumat (6/5/2022). 

Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Viet Tri itu, timnas Indonesia U23 asuhan Shin Tae-yong menelan kekalahan 0-3. 

Asnawi kemudian baru bergabung dengan timnas Indonesia pada Sabtu (7/5/2022) setelah memperkuat klubnya Ansan Greeners di Liga 2 Korea Selatan.

Baca juga: SEA Games 2021: Asnawi Cedera tapi Langsung Berangkat ke Vietnam

Pemain berusia 22 tahun itu juga sudah mengikuti latihan meski secara terpisah untuk fokus memulihkan kondisinya. 

Asnawi memang datang ke Vietnam dengan kondisi yang tidak 100 persen fit. Ia mengalami masalah di kakinya usai jatuh dengan tumpuan yang kurang sempurna pada laga terakhir bersama Ansan Greeners. 

Akan tetapi, Asnawi tak mengalami cedera serius. Mantan pemain PSM Makassar itu mengatakan, hanya perlu pemulihan beberapa hari supaya kembali bugar. 

"Kondisi alhamdulillah baik. Mungkin ada sedikit rasa mengganjal di bagian pergelangan kaki dan masih proses pemulihan," kata Asnawi, dilansir dari laman resmi PSSI. 

Asnawi pun berharap ia segera pulih dan bisa memperkuat timnas Indonesia saat melawan Timor Leste. 

"Semoga secepatnya bisa kembali pulih dan bermain. Namun, harapannya sudah main di laga berikutnya," tutur Asnawi Mangkualam. 

Adapun pertandingan timnas Indonesia vs Timor Leste dijadwalkan bergulir di Stadion Viet Tri, Selasa (10/5/2022). 

Asnawi mengatakan, semua tim yang bertanding di SEA Games adalah tim bagus. Oleh karena itu, ia mengingatkan rekan-rekannya untuk tidak meremehkan Timor Leste. 

Baca juga: Jadwal SEA Games Indonesia Vs Timor Leste, Keluh Kesah Maciel da Silva

Pasalnya, kemenangan adalah harga mati bagi Indonesia agar peluang lolos ke semifinal SEA Games 2021 terjaga. 

"Tentunya semua tim yang main di SEA Games ini pasti bagus. Kami tidak bisa anggap remeh lawan," kata Asnawi. 

"Yang penting semua pemain fokus, bisa konsentrsai untuk memenangi laga karena lawan Timor Leste penting untuk meraih tiga poin supaya bisa lebih bagus lagi di sisa laga," tutur Asnawi Mangkualam. 

Timnas Indonesia saat ini tertahan di peringkat keempat tanpa perolehan poin. Skuad Garuda hanya unggul atas Timor Leste yang terdampar di dasar klasemen. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com