Resmi! Dortmund Kalahkan Juventus dan Man United untuk Dapatkan Niklas Sule

Kompas.com - 08/02/2022, 00:15 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

KOMPAS.com - Borussia Dortmund resmi memiliki bek tengah asal Jerman, Niklas Sule, secara gratis. Dengan demikian, Dortmund mengalahkan Juventus dan Manchester United dalam perburuan bek tengah 26 tahun tersebut.

Niklas Sule termasuk pemain yang ramai dibicarakan menjelang musim 2022-23. Sang pemain dikabarkan akan pindah ke Allianz Stadium (markas Juventus) atau Old Trafford (markas Manchester United).

Namun, dua raksasa Eropa tersebut harus gigit jari. Niklas Sule membuat keputusan mengejutkan karena akan bergabung dengan Borussia Dortmund pada akhir musim 2021-22 ini.

Baca juga: Virgil van Dijk Tak Segan Puji Sule sebagai Bek Hebat

"Kami senang bahwa kami berhasil mendapatkan tanda tangan Niklas Sule, seorang pemain internasional Jerman, secara gratis dan sudah mengikatnya dengan kontrak selama empat tahun," demikian pernyataan direktur Borussia Dortmund, Michael Zorc.

"Niklas sudah menunjukkan selama pembicaraan personal bahwa dirinya sangat tertarik pada Borussia Dortmund. Dia memiliki banyak pengalaman, ketenangan dalam membangun permainan dan fisik yang diperlukan untuk mengambil langkah selanjutnya bersama kami mulai musim panas ini dan seterusnya."

Dengan demikian, Juventus harus mencari bek tengah baru pada akhir musim ini karena mereka berpotensi kehilangan Matthijs de Ligt. Pemain 22 tahun ini kemungkinan meninggalkan Turin pada Juni 2022.

Namun, klub-klub peminat harus mengeluarkan biaya fantastis untuk mendapatkan Matthijs de Ligt. Pemain internasional Belanda tersebut memiliki klausul senilai 125 juta euro (sekitar Rp 2,059 triliun) dalam kontraknya mulai musim panas nanti.

Chelsea, Bayern Muenchen dan Barcelona tertarik mendapatkan jasa mantan pemain Ajax Amsterdam tersebut.

Baca juga: DFB Pokal 2021-2022: Noda Bayern dan Dortmund Setelah Tersingkir

Andai tak dapat pengganti Matthijs de Ligt, Juventus masih bisa tenang. Sebab, mereka sudah mengamankan Federico Gatti, yang akan pindah ke Turin pada musim panas setelah mengakhiri masa peminjamannya di Frasinone.

Niklas Sule saat ini masih berstatus pemain Bayern Muenchen. Dia bergabung dengan raksasa Bundesliga tersebut dari TSG Hoffenheim pada Juli 2017 setelah ditebus dengan mahar 20 juta euro (sekitar Rp 329,472 miliar).

Sang pemain tidak memperbarui kontraknya yang habis pada 30 Juni nanti. Artinya, Sule boleh bernegosiasi dengan klub manapun karena berstatus free agent alias bebas transfer pada akhir musim.

Selama berkostum Bayern, Sule terlibat dalam 159 pertandingan kompetitif. Dia memberikan kontribusi enam gol dan empat assist.

Sedangkan di timnas Jerman, Sule sudah mencatatkan 37 caps dan membuat satu gol sejak melakukan debut internasional pada 31 Agustus 2016. Kala itu, dia memperkuat Jerman yang menang 2-0 atas Finlandia dalam laga persahabatan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Liga Indonesia
Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Timnas Indonesia
Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Liga Indonesia
Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Timnas Indonesia
PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

Liga Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Timnas Indonesia
Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Badminton
Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Liga Indonesia
Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Liga Indonesia
Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Liga Indonesia
Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Liga Champions
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com