Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

HT Argentina Vs Kolombia, Lautaro Martinez Antar Tim Tango Unggul 1-0

Kompas.com - 02/02/2022, 07:20 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Babak pertama pertandingan timnas Argentina vs Kolombia berakhir 1-0 untuk keunggulan tim tamu.

Duel Argentina vs Kolombia merupakan laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Conmebol yang dihelat di Estadio Mario Alberto Kempes pada Rabu (2/2/2022) pagi WIB.

Argentina berhasil unggul berkat gol striker Inter Milan, Lautaro Martinez, pada menit ke-29.

Menerima umpan silang Marcos Acuna, Lautaro Martinez yang berdiri di tengah kotak penalti berhasil menaklukkan kiper Kolombia, Camilo Vargas, dengan tembakan mendatar kaki kiri.

Menilik data statistik, Argentina asuhan Lionel Scaloni terbilang layak unggul pada babak pertama.

Sebab, Argentina sudah tampil menyerang sejak menit awal dan mendominasi dengan persentase penguasaan bola mencapai 66 persen.

La Albiceleste, julukan timnas Argentina, juga tercatat berhasil melepaskan lima tembakan ke arah gawang dengan dua di antaranya tepat sasaran.

Di sisi lain, Kolombia yang mengandalkan serangan balik hanya memiliki satu tembakan tepat sasaran.

Baca juga: Link Live Streaming Argentina Vs Kolombia, Kick-off 06.30 WIB

Jalannya babak pertama pertaningan Argentina vs Kolombia:

Pelatih timnas Argentina, Lionel Scaloni, masih menggunakan formasi andalannya, yakni 4-3-3.

Scaloni kali ini mengandalkan trio Angel Di Maria, Lautaro Martinez, dan Lucas Ocampos, di lini depan.

Ketiganya disokong oleh gelandang serang milik Sevilla, Alejandro "Papu" Gomez, dari lini kedua.

Adapun kapten Juventus, Paulo Dybala, harus memulai pertandingan dari bangku cadangan timnas Argentina.

Di sisi lain, Kolombia bermain dengan formasi menyerang 4-2-3-1 mengandalkan Miguel Borja di lini depan.

Trio gelandang serang Kolombia kali ini adalah Juan Cuadrado, James Rodriguez, dan bintang anyar Liverpool, Luis Diaz.

Baca juga: Angel Di Maria Keluhkan Kondisi Hotel Timnas Argentina dan Dedikasikan Gol untuk Lionel Messi

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com