Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diincar Klub Eropa, Saddil Ramdani Tunggu Keputusan Sabah FC

Kompas.com - 11/01/2022, 07:10 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pesepak bola muda Indonesia, Saddil Ramdani, membenarkan kabar yang menyebut dirinya mendapat tawaran bermain dari tim Eropa.

Tim tersebut adalah FK Novi Pazar yang kini bermain di kasta teratas Liga Serbia.

Saddil Ramdani saat ini masih berstatus pemain tim Liga Super Malaysia, Sabah FC.

Dalam beberapa hari terakhir, Saddil Ramdani sering diberitakan sedang menjalin komunikasi dengan FK Novi Pazar.

Baca juga: Pelatih FK Novi Pazar Puji Saddil Ramdani: Saya Butuh Pemain seperti Ini...

Ketertarikan dari FK Novi Pazar membuat Saddil Ramdani sangat semringah.

Sebab, bermain di Eropa adalah salah satu mimpi Saddil Ramdani yang kini masih berusia 23 tahun.

Namun, Saddil Ramdani menilai progres transfernya ke FK Novi Pazar saat ini masih mandek.

Hal itu tidak lepas dari status Saddil Ramdani yang masih memiliki kontrak kerja dengan Sabah FC sampai November 2022.

Menurut Saddil, masa depannya kini ada di tangah Sabah FC.

Saddil secara tidak langsung mengaku pasrah jika pada akhirnya Sabah FC memutuskan untuk mempertahankan dirinya.

Baca juga: Tanggapan Saddil Ramdani soal Rumor Gabung ke Arema FC

"Saya sangat senang mendengar kabar itu (ketertarikan FK Novi Pazar). Bermain di Eropa adalah bagian dari cita-cita saya," kata Saddil kepada Tribunnews pada Senin (10/1/2022).

"Namun, semuanya kembali ke Sabah FC. Saya masih menghargai kontrak di Sabah FC. Semua keputusan sekarang ada di Sabah FC," ucap Saddil Ramdani.

"Jika Sabah FC melepas, saya akan bersyukur karena mendapatkan kesempatan belajar dan meningkatkan kemampuan di Eropa," tutur mantan pemain Persela Lamongan itu menambahkan.

"Saya juga akan menerima jika pada akhirnya manajemen dan pelatih Sabah FC ingin mempertahankan saya. Saya harus menghargai itu. Saya tidak bisa berbuat apa-apa," ucap Saddil menambahkan.

Baca juga: Kronologi Ketertarikan FK Novi Pazar pada Saddil Ramdani

Rumor transfer Saddil Ramdani ke Eropa mulai ramai dibicarakan setelah pelatih FK Novi Pazar, Dragan Radojicic, buka suara.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala AFF 2024 Disebut Tantangan Utama Pelatih Vietnam Kim Sang-sik

Piala AFF 2024 Disebut Tantangan Utama Pelatih Vietnam Kim Sang-sik

Timnas Indonesia
Potensi Cristiano Ronaldo Pecahkan 3 Rekor di Euro 2024

Potensi Cristiano Ronaldo Pecahkan 3 Rekor di Euro 2024

Internasional
Ronaldo Bangga Dipanggil Timnas Portugal untuk Euro 2024

Ronaldo Bangga Dipanggil Timnas Portugal untuk Euro 2024

Internasional
Atletico Madrid ke Jakarta, Sesi Latihan dari Pelatih Akademi Rojiblancos

Atletico Madrid ke Jakarta, Sesi Latihan dari Pelatih Akademi Rojiblancos

Liga Spanyol
Syarat-syarat Calon Pengganti Mauricio Pochettino di Chelsea

Syarat-syarat Calon Pengganti Mauricio Pochettino di Chelsea

Liga Inggris
Persib Bandung Vs Madura United, Alasan Disebut Final Ideal Liga 1

Persib Bandung Vs Madura United, Alasan Disebut Final Ideal Liga 1

Liga Indonesia
Motivasi Pemain Asing Terlama Persib yang Begitu Dekat dengan Juara

Motivasi Pemain Asing Terlama Persib yang Begitu Dekat dengan Juara

Liga Indonesia
Jadwal Malaysia Masters 2024: 11 Wakil Indonesia Beraksi, Tersaji Duel Merah Putih

Jadwal Malaysia Masters 2024: 11 Wakil Indonesia Beraksi, Tersaji Duel Merah Putih

Badminton
Mauricio Pochettino Tinggalkan Chelsea Setelah Hanya Satu Musim

Mauricio Pochettino Tinggalkan Chelsea Setelah Hanya Satu Musim

Liga Inggris
Ronaldo Perkuat Portugal di Piala Eropa 2024, Kans Pecahkan Rekor

Ronaldo Perkuat Portugal di Piala Eropa 2024, Kans Pecahkan Rekor

Internasional
Sanksi FIFA Tuntas, PSS Sleman Persiapkan Liga 1 Musim Depan

Sanksi FIFA Tuntas, PSS Sleman Persiapkan Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing Piala AFF 2024 Vs Vietnam

Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing Piala AFF 2024 Vs Vietnam

Timnas Indonesia
Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Internasional
Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com