Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tantangan Berat Pelatih Baru Persik Javier Roca: Disambut 3 Derbi Jatim

Kompas.com - 12/11/2021, 14:30 WIB
Suci Rahayu,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KEDIRI, KOMPAS.com - Persik Kediri akan menjalani Seri 3 Liga 1 2021-2022 dengan dipimpin nakhoda barunya, Javier Roca.

Dengan pengalaman atau kiprahnya di sepak bola nasional, Javier Roca diharapkan menjadi penyelamat bagi Macan Putih, julukan Persik, yang kesulitan mengarungi kompetisi Liga 1.

Akan tetapi, Persik Kediri tidak bisa terlalu lama merayakan kehadiran pelatih barunya.

Sebab, Persik akan disambut dengan sederet laga besar bertajuk Derbi Jatim pada awal Seri 3.

Pertama, mereka akan menghadapi laga pembuka melawan Arema FC, kemudian dilanjutkan melawan Madura United, lalu Persebaya Surabaya.

Baca juga: Jadwal Persib di Seri II Liga 1 - Lawan Pemuncak Klasemen, lalu PSS dan PSIS

Sementara itu, pada pekan ke-15, mereka juga akan menghadapi Persib Bandung yang kini menjadi salah satu kandidat juara liga 1 2021-2022.

Rentetan laga akbar ini akan menjadi ujian nyata bagi Persik Kediri dan pelatih barunya.

Dalam kondisi yang masih tidak stabil, Persik justru memercayakan masa depannya kepada pelatih yang masih "hijau" di Indonesia.

Memang Javier Roca bukanlah nama baru di sepak bola nasional.

Saat menjadi pemain, dia menghabiskan 10 tahun bermain untuk klub-klub besar Liga Indonesia seperti PSMS Medan, Persija, Persebaya, dan Persiba Balikpapan.

Baca juga: Jadwal Arema FC di Seri 3 Liga 1, demi Kelancaran-Keselamatan Kompetisi

Namun, segi kepelatihan adalah pembahasan yang lain. Pelatih bernama lengkap Javier Leopoldo Roca Sepulveda itu sudah mengantongi lisensi kepelatihan Pro Licence A dari Federasi Chile.

Dia juga berhasil membawa klub domestik Santa Cruz promosi ke kasta kedua Liga Chile.

Adapun karier kepelatihannya di Indonesia baru dua tahun. Itu pun sejak tahun 2019 dia hanya menukangi klub pembinaan usia dini dan akademi.

Kendati demikian, Javier Roca memiliki ambisi dan kepercayaan diri yang tinggi untuk membawa perubahan bagi Persik.

Bahkan, sampai menolak banyak pinangan dari klub liga 2 untuk bisa memenuhi ambisinya.

Baca juga: Persib Vs Persija - Robert Alberts Pastikan Moe Rashid Bisa Tampil

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com