Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadon Sancho Segera Gabung Man United, Bagaimana Raphael Varane?

Kompas.com - 09/08/2021, 05:30 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, telah memberikan kabar terbaru mengenai Jadon Sancho dan Raphael Varane.

Jadon Sancho dan Raphael Varane menjadi pemain anyar Man United yang didatangkan pada musim panas ini.

Rekrutan pertama Setan Merah adalah Sancho yang ditebus dari Borussia Dortmund senilai 90 juta euro (sekitar Rp 1,5 triliun) pada 23 Juli lalu.

Pemain berusia 21 tahun itu diikat Man United dengan kontrak berdurasi lima tahun atau hingga 2026 mendatang.

Kemudian, Man United menyepakati transfer Raphael Varane dari Real Madrid pada 28 Juli lalu.

Baca juga: Hasil Laga Pramusim, Man United Libas Everton 4 Gol Tanpa Balas

Namun, transfer Varane belum tuntas karena terdapat sejumlah detail yang harus diselesaikan lebih dulu.

Adapun Setan Merah dilaporkan merogoh kocek senilai 43 juta pound atau Rp 860 miliar demi mendapatkan Varane.

Setan Merah dikabarkan akan memberikan kontrak sampai 2025 dengan opsi perpanjangan satu tahun untuk bek asal Perancis itu.

Varane sendiri kabarnya sudah tiba di Inggris. Sang pemain saat ini tengah melakukan isolasi dan menunggu visa sebelum menjalani tes medis.

"Tentu saja medis dengan Raphael harus segera dilakukan," kata Solskjaer dikutip dari laman resmi Man United, Minggu (8/8/2021).

Baca juga: Man United Sukses Datangkan Sancho dan Varane, Solskjaer Girang

"Dia sedang isolasi mandiri dan dia harus menunggu visa. Sayangnya, itu memakan waktu beberapa hari lebih lama dari yang diharapkan."

"Kami akan mengikuti protokol dan aturan sehingga butuh beberapa hari lagi sebelum menyelesaikan transfer."

Sementara itu, Ole Gunnar Solskjaer mengatakan Jadon Sancho akan mulai berlatih dengan skuad Man United pada Senin (9/8/2021).

"Jadon bergabung dengan skuad pada Senin dan mudah-mudahan dia bisa bermain dengan baik, juga bisa terlibat dalam pertandingan."

Baca juga: Hasil Liverpool Vs Athletic - Van Dijk Main Lagi, Robertson Cedera

"Mudah-mudahan, kami akan memasukkan Raphael dan Jadon ke dalam grup. Penting bagi kami ketika Anda merekrut dua pemain seperti itu, lalu Anda memasukkan mereka."

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com