Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Italia Vs Swiss - Lanjutkan Dominasi, Gli Azzurri?

Kompas.com - 16/06/2021, 23:20 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Timnas Italia memiliki rekor pertemuan apik atas Swiss. Sanggupkah Gli Azzurri melanjutkan dominasi mereka dini hari nanti?

Jadwal Euro 2020 memasuki matchday kedua. Duel Italia vs Swiss di Grup A menjadi salah satu partai yang ditunggu.

Laga Italia vs Swiss itu akan diselenggarakan di Stadion Olimpico, Roma, Kamis (17/6/2021) pukul 02.00 dini hari WIB.

Kedua negara sudah satu kali bertanding di penyisihan Grup A Euro 2020. Mereka mendapatkan hasil yang berbeda.

Gli Azzurri sukses membungkam Turki 3-0. Gol-gol mereka dilesakkan oleh Merih Demiral (bunuh diri), Ciro Immobile, dan Lorenzo Insigne.

Baca juga: Prediksi Italia Vs Swiss, Gli Azzurri Menang Lagi?

Sementara itu, Rossocrociati - julukan timnas Swiss - hanya mendulang satu angka karena harus berbagi angka 1-1 dengan Wales.

Swiss empat unggul lebih dulu berkat gol Breel Embolo, tetapi dibalas bisa Wales melalui gol Kieffer Moore.

Timnas Italia saat ini menempati posisi puncak klasemen Grup A Euro dengan koleksi tiga poin.

Sementara itu, Swiss baru memiliki satu poin dan saat ini duduk di peringkat ketiga.

Melihat posisi klasemen saat ini, Italia bakal lolos ke babak 16 besar Euro 2020 apabila menang atas Swiss dini hari nanti.

Baca juga: Grup A Euro 2020: 5 Fakta Menarik Jelang Duel Italia Vs Swiss

Peluang pasukan Roberto Mancini untuk mendulang tiga poin pada laga ini cukup besar karena mereka memiliki rekor pertemuan apik kontra Swiss.

Mengutip data Transfermarkt, dalam 58 pertemuan, Italia menang 28 kali atas Swiss dan hanya menelan delapan kekalahan. Adapun 22 pertandingan lainnya berakhir imbang.

Soal produktivitas juga Italia unggul jauh dari Swiss. Italia mencetak 107, sedangkan Swiss baru satu.

Ditambah lagi dengan Italia sedang on fire sekarang. Ciro Immobile dkk tak terkalahkan dalam 28 laga di semua kompetisi.

Namun demikian, Italia juga patut waspada karena Swiss belakangan ini menjadi tim yang cukup merepotkan mereka.

Baca juga: Prediksi Line Up Italia Vs Swiss, Gli Azzurri Tanpa Bek Kanan Andalan

Dalam tiga perjumpaan terbaru, Italia tidak pernah menang atas Swiss. Semua laga berakhir imbang.

Paling baru adalah pada laga persahabatan 5 Juni 2010. Kala itu, kedua tim bermain imbang 1-1. Italia tertinggal dulu akibat gol Gokhkan Inler, tetapi mampu membalas lewat lesakkan Fabio Quaglarella.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com