Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Respons Arema FC Usai PSSI Putuskan Liga 1 Tetap Gunakan Sistem Degradasi

Kompas.com - 26/05/2021, 22:40 WIB
Suci Rahayu,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - PSSI resmi mengumumkan bahwa kompetisi Liga 1 dan Liga 2 2021-2022 tetap menggunakan format degradasi dan promosi.

Keputusan tersebut disampaikan langsung oleh Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan.

“Dalam diskusi dengan semua Exco PSSI, akhirnya kami (PSSI) memutuskan Liga 1 dan 2 musim kompetisi 2021-2022 tetap ada promosi dan degradasi,” ujar Iriawan dilansir dari laman resmi PSSI.

Keputusan tersebut diambil PSSI seusai menggelar Emergency Exco Meeting, Selasa (25/05/2021).

Pengambilan keputusan tersebut melibatkan konsultasi dengan FIFA dan AFC.

Baca juga: Jelang Kongres PSSI, RD Tak Mau Berandai-Andai soal Skema Liga 1 2021

Mochamad Iriawan memberikan instruksi kepada Sekjen Yunus Nusi untuk berkirim surat kepada peserta Liga 1 dan Liga 2 mengenai keputusan ini.

Media Officer Arema FC Sudarmaji menjelaskan, pihaknya sejak awal sudah berkomitmen akan patuh pada keputusan otoritas tertinggi, yakni PSSI dan PT LIB sebagai federasi dan operator.

Oleh karena itu, apa pun keputusan yang diambil, selama itu baik untuk kompetisi, Arema FC siap memberikan dukungan penuh.

“Sejak awal Arema FC, prinsip patuh dengan keputusan terbaik PSSI, termasuk keputusan tertinggi di Kongres Tahunan nanti. Oleh karena itu, kami mengikuti perkembangan wacana yang ada,” ujar Sudarmaji.

“Arema FC memilih fokus menjaga izin penyelenggaraan kompetisi agar benar benar terealisasi, dan konsen pada regulasi protokol kesehatan,” imbuhnya.

Sudarmaji yakin keputusan PSSI adalah yang terbaik. Sebab, dalam pengambilan keputusan tersebut, PSSI sudah melalui pertimbangan yang sangat panjang.

Federasi tentu sudah membuat perhitungan panjang mengenai resiko serta dampak positif dan negatif.

Oleh karena itu, Sudarmaji juga yakin apa pun format dan regulasi kompetisi yang diputuskan di Kongres PSSI adalah keputusan terbaik untuk seluruh entitas sepak bola.

“Tentunya PSSI telah on the track dalam memutuskan hal yang substansi dalam penyelenggaraan kompetisi di era pandemi ini," kata Sudarmaji.

Baca juga: Haruna Soemitro Sebut Penghapusan Degradasi Liga 1 Bisa Hilangkan Marwah Kompetisi

"Salah satu juga sistem bubble yang akan menjadi keputusan sistem penyelenggaraanya,” tutur Sudarmaji menambahkan.

“Tentunya ini juga menjadi bagian dari proteksi agar kontinuitas kompetisi agar terjaga dari potensi penularan pandemi.”

“PSSI tentu memiliki formula yang ideal yang nantinya membantu kinerja klub untuk tetap kompetitif dalam mengikuti kompetisi,” tutur Media Officer Arema FC itu menambahkan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Badminton
Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Timnas Indonesia
Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Badminton
Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Timnas Indonesia
Rekap Persib di Regular Series, Top Assist - Menit Bermain Terbanyak 

Rekap Persib di Regular Series, Top Assist - Menit Bermain Terbanyak 

Liga Indonesia
Irak Vs Indonesia, STY Yakin kepada Rafael Struick

Irak Vs Indonesia, STY Yakin kepada Rafael Struick

Liga Indonesia
Irak Vs Indonesia: Saat STY Masih Terbayang Kekalahan di Semifinal…

Irak Vs Indonesia: Saat STY Masih Terbayang Kekalahan di Semifinal…

Timnas Indonesia
Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Dortmund Vs PSG di Liga Champions

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Dortmund Vs PSG di Liga Champions

Liga Champions
Rekap Hasil Uber Cup 2024, Indonesia Jadi Tim Peringkat 2 Terbaik

Rekap Hasil Uber Cup 2024, Indonesia Jadi Tim Peringkat 2 Terbaik

Badminton
Jakarta Running Festival 2024 Diharapkan Jadi Simbol Persatuan

Jakarta Running Festival 2024 Diharapkan Jadi Simbol Persatuan

Liga Indonesia
Hati-hati Timnas U23 Indonesia, Irak 'Mesra' dengan Penalti

Hati-hati Timnas U23 Indonesia, Irak "Mesra" dengan Penalti

Liga Indonesia
Calvin Verdonk dan Jens Raven Jalani Proses Naturalisasi

Calvin Verdonk dan Jens Raven Jalani Proses Naturalisasi

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com