Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Liga Champions, 5 Hal Menarik dari Duel PSG Vs Man City

Kompas.com - 29/04/2021, 05:11 WIB
Farahdilla Puspa,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Manchester City memetik kemenangan atas Paris Saint-Germain (PSG) dalam leg pertama semifinal Liga Champions 2020-2021.

Bermain di Stadion Parc des Princes, Rabu (28/4/2021) atau Kamis dini hari WIB, duel PSG vs Man City berakhir dengan skor 1-2.

PSG selaku tuan rumah lebih dulu membuka keunggulan lewat gol Marquinhos pada menit ke-15.

Namun, Man City bangkit via sepasang gol Kevin De Bruyne (64') dan Riyad Mahrez (71').

Adapun leg kedua semifinal Liga Champions antara Man City dan PSG bakal berlangsung di Stadion Etihad, Selasa (4/5/2021) atau Rabu (5/5/2021) dini hari WIB. 

Baca juga: Hasil PSG Vs Man City: Gol De Bruyne dan Mahrez Antar Citizens Menang

Berikut hal menarik dari kemenangan Man City atas PSG di leg pertama semifinal Liga Champions:

1. Kylian Mbappe Tenggelam

Kylian Mbappe yang sempat tampil apik saat PSG menggilas Barcelona dan Bayern Muenchen, seperti tenggelam ketika berhadapan dengan Man City.

Statistik mencatat Kylian Mbappe tidak membuat satu pun tembakan sepanjang 90 menit pertandingan.

Ini menjadi pertama kalinya bagi Kylian Mbappe gagal melepaskan tendangan dalam laga Liga Champions yang dimainkannya.

2. Man City Perkasa di Markas Lawan

Manchester City memperpanjang laju kemenangan tandang mereka musim ini.

Hasil leg pertama semifinal ini menandai kemenangan ke-18 Man City di markas lawan di semua kompetisi musim 2020-2021.

Dari 18 laga tandang itu, Man City cuma kebobolan sembilan gol.

Baca juga: PSG Vs Man City: Kala Pep Guardiola Bikin Neymar dan Mbappe Tertidur

3. Tinta Emas Kevin De Bruyne

Kevin De Bruyne menjadi pembuka jalan kemenangan Man City atas PSG.

Ia sukses mencetak gol penyama kedudukan pada menit ke-64, yang kemudian diikuti gol Riyad Mahrez.

Melansir Opta, Kevin De Bruyne adalah pemain keempat yang mencetak gol kontra PSG dalam tiga pertandingan Liga Champions beruntun.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Internasional
Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Liga Inggris
Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com